SMAN 1 Belalau Peringati Hari Jadi Ke 24 Tahun dengan Meriah

Kepala SMAN 1 Way Tenong Dasril MPd lakukan pemotongan tumpeng di hari jadi ke 24 tahun sekolah tersebut. Foto Dok--

BELALAU - Keluarga besar SMA Negeri 1 Belalau, Kabupaten Lampung Barat memperingati hari jadi sekolah tersebut yang ke-24  tahun 29 Februari 2024.

Meskipun dalam perayaan dirgahayu sekolah itu berlangsung cukup sederhana atau hanya diikuti internal sekolahan, yakni dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kepala Sekolah Dasril, M.Pd didampingi oleh dewan guru serta pengurus komite. Namun tidak mengurangi kemeriahan dan kebersamaan yang terjalin. 

Di mana dalam mengisi peringatan HUT tersebut berbagai kegiatan perlombaan antar kelas turut mewarnai tahapan acara seperti bidang kesenian lomba nyambai tradisi suku lampung, kemudian lomba nasi tumpeng dan yang lebih menariknya lomba makanan non beras. 

Dalam sambutannya Dasril menyampaikan rasa syukur di usia SMA tersebut yang tahun ini tepat tanggal 29 Februari telah berusia 24 tahun.

Artinya dengan bertambahnya umur tersebut apa yang menjadi harapan bersama akan dapat terwujud diantaranya diikuti dengan prestasi-prestasi yang membanggakan baik untuk sekolah maupun orang tua khususnya para siswa didik. 

Selain daripada itu Dasril berharap dengan dewasanya usia sekolah akan juga semakin meningkatnya solidaritas antar sesama stakeholder mulai dari jajaran dewan guru komite sekolah hingga para siswa.

Karena dalam mewujudkan impian dan harapan untuk kemajuan SMAN 1 Belalau tidak bisa digapai oleh satu, dua orang saja melainkan secara bersama baik siswa dewan guru maupun orang tua dan pemerintah.

Alexander salah satu orang tua siswa memberikan apresiasi kepada pihak SMA di mana saat ini sekolah tersebut terus mendapat kepercayaan dari masyarakat dengan menyekolahkan putra-putri. "Kami selaku orang tua tentunya memberikan dukungan penuh kepada pihak sekolah dalam kebersamaan untuk kemajuan pendidikan di Kecamatan Belalau khususnya. Sebab sejak hadirnya sekolah ini jelas memberikan satu kemudahan bagi para orang tua dalam menjalankan kewajiban untuk menyekolahkan anak agar tumbuh menjadi anak yang cerdas dan berbakti kepada orang tua serta negara," sebut dia.

Dari pantauan media ini di lapangan kegiatan peringatan HUT Ke 24 Tahun SMAN 1 Belalau berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga Pukul 13.00. menurut salah satu guru peringatan dirgahayu sekolah itu sesuai dengan tanggal 29 Februari tersaji setiap 4 tahun sekali dan tahun ini merupakan salah satu tahun yang tepat perayaannya dengan hari jadinya tentunya ini menjadi harapan agar apa yang menjadi cita-cita sekolah dapat tercapai. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan