Sebelum Akhir Desember, Penanganan Tiga Ruas Jalan Ditargetkan Rampung

Ilustrasi Perbaikan Jalan --

BALIKBUKIT – Pemkab Lampung Barat menargetkan penanganan tiga ruas jalan utama di kabupaten tersebut akan selesai sebelum akhir Desember 2024. 

Tiga ruas jalan yang dimaksud adalah jalan Sekincau-Waspada di Kecamatan Sekincau, jalan Ujung-Heni Arong, dan jalan Lombok-Sukabanjar di Kecamatan Lumbokseminung. Pengerjaan proyek ini dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) setempat, dengan fokus utama pada perbaikan infrastruktur yang sangat dibutuhkan masyarakat.

Kepala Bidang Bina Marga DPUPR Lampung Barat, Hermanto S.T menyampaikan bahwa proses penanganan fisik terhadap tiga ruas jalan tersebut ditargetkan selesai sesuai jadwal. 

”Kami optimis, pengerjaan fisik di tiga ruas jalan ini akan selesai sebelum akhir Desember 2024,” ungkap Hermanto.

Dikatakannya, untuk mendukung proyek ini, Kabupaten Lampung Barat mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Bidang Jalan tahun 2024 sebesar Rp15 miliar lebih. Dana tersebut dibagi untuk penanganan tiga ruas jalan sebagai berikut yaitu ruas jalan Sekincau-Waspada mendapatkan alokasi Rp7 miliar lebih, ruas jalan Ujung-Heni Arong dapat alokasi Rp6 miliar lebih, serta ruas jalan Lombok-Sukabanjar mendapatkan alokasi Rp1 miliar lebih.

Dengan anggaran yang cukup besar, proyek ini diharapkan dapat memperbaiki infrastruktur yang telah lama mengalami kerusakan, serta meningkatkan aksesibilitas bagi masyarakat yang tinggal di sepanjang jalur tersebut.

Hermanto menambahkan bahwa pembangunan tiga ruas jalan ini menjadi prioritas, mengingat keluhan masyarakat mengenai kondisi jalan yang sudah sangat rusak. 

”Jalan-jalan ini memang menjadi akses utama yang sangat diharapkan oleh masyarakat. Kami berharap, setelah perbaikan selesai, jalan-jalan ini bisa lebih aman dan lancar dilalui, serta dapat mendukung mobilitas masyarakat dan ekonomi lokal,” tutup Hermanto.

Penanganan ruas jalan yang rusak ini juga diharapkan dapat meningkatkan konektivitas antar kecamatan di Kabupaten Lampung Barat, mempermudah akses ke berbagai fasilitas umum, serta membuka peluang ekonomi bagi warga sekitar. (lusiana) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan