358 KPM Terima Bansos CPP

Ilustrasi Beras CPP--

SUOH – Sebanyak 358 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Pekon Suka Marga Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat menerima bantuan beras dari program cadangan pangan pemerintah (CPP) yang dipusatkan dibalai pekon setempat, Selasa 21 Mei 2024.

Peratin Suka Marga, Jaimin mengungkapkan, penyaluran Bansos CPP itu disambut baik oleh masyarakat, mengingat adanya bantuan itu sangat membantu masyarakat dalam rangka mencukupi kebutuhan pangan sehari-hari.

”Alhamdulillah, hari ini Bansos CPP untuk 258 KPM mulai disalurkan, masyarakat penerima diminta untuk datang ke balai pekon, untuk mengambil Bansos CPP masing-masing 10 kilogram untuk setiap penerima,” ungkapnya.

Bansos yang diterima, kata dia,  dalam kondisi yang baik dan tentunya masyarakat  penerima antusias dalam mengambil Bansos yang disalurkan sejak tahun lalu tersebut.

“ Bansos ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat penerima, apalagi ini bukan hanya kali pertama melainkan, pada bulan-bulan sebelumnya masyarakat juga menerima Bansos yang sama, kualitasi beras yang diterima juga  sangat baik, kami selaku pemerintah pekon juga  berupaya agar seluruh amsyarakat yang layak  untuk  menerima bantuan tidak ada  yang terlewatkan,  karena selain Bansos ini banyak program Bansos lain juga disalurkan dengan baik seperti BLT DD,  maupun program pemerintah lainnya seperti  PKH dan BPNT,” pungkasnya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan