HUT RI ke-79

Tiba di Lambar, Jokowi Langsung ke RSUD Lalu Panen Kopi

KUNKER: Presiden republik Indonesia Jokowi didampingi Menkes Budi Gunadi Sadikin, Mendag Zulkifli Hasan dan Mentan Andi Amran Sulaiman, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Jumat pagi 12 Juli 2024. Foto Dok --

BALIKBUKIT - Presiden republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), didampingi Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan dan Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Jumat pagi 12 Juli 2024.

Terdapat dua lokasi dikunjungi orang nomor satu tersebut, setelah sebelumny tiga unit halikopter yang ditumpangi rombongan presiden mendarat di Stadion Bumi Sekala Bekhak, Kawasan Sekuting Terpadu, Pekon Watas Kecamatan Balikbukit, rombongan melanjutkan perjalanan ke Rumah Sakit Umum Daerah Alimuddin Umar (RSUDAU).

Berada di RSUDAU, Jokowi tampak langsung menyapa pasien rawat jalan. Lalu ia bersama  Menkes Andi Budi Gunadi Sadikin mengecek pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut.

Setelah mengecek pelayanan kesehatan pasien BPJS Kesehatan di RSUD Alimuddin Umar, presiden melanjutkan perjalanan ke titik kedua agenda kunjungan yakni kebun kopi milik Hi. Safruddin, di Pekon Kembahang Kecamatan Batubrak.

Dalam kesempatan itu, Presiden tampak didampingi Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, serta anggota DPR RI asal Lampung Mukhlis Basri, Pj. Gubernur Lampung Samsudin dan Pj Bupati Lampung Barat Nukman.

Sepanjang perjalanan yang dilintasi presiden, tampak ribuan warga antusias menyambut  presiden dengan berdiri di sepanjang jalan hingga melambaikan tangan menyapa presiden. 

”Saya dari Belalau, sengaja ke sini untuk melihat langsung bapak presiden, ini merupakan sejarah karena Lampung Barat ini baru dikunjungi oleh dua orang presiden, yang pertama Bapak Soeharto saat gempa tahun 1994 dan sekarang bapak Jokowi,” ungkap Riyanda, salah seorang warga.

Meski tidak memiliki kesempatan untuk berfoto atau mendapatkan hadiah dari presiden, namun ia merasa  bangga  karena melihat langsung Jokowi dari jarak yang cukup dekat. 

”Tadinya kepengen hadiah dari pak Jokowi,  tetapi hanya bisa melihat dari dekat itupun dia di dalam kendaraan dan menyapa warga, sempat turun sebentar membagikan kaos, tetapi saya sendiri tidak kebagian,”  ujarnya. *

Tag
Share