Wajib Dicoba! Gulai Terong Masakan Khas Lampung

Buah terong --foto : Lusiana --

Bacakoran.radarlambar- Gulai Terong (Sambol Pajak Tiung) adalah masakan khas Lampung sejenis terong bulat putih yang dimasak dengan santan, selain gurih masakan ini juga kerap disuguhkan pada saat acara keluarga.  Tanaman terong putih banyak ditemukan di Lampung.

Berikut Cara Membuat Gulai Terong

Bahan-bahan

1.12 Buah terong bulat putih (belah 4 bagian tengah nya tanpa terputus)

2.6 Buah kentang ukuran sedang (potong 4 bagian saja)

3.12 buah cabai merah besar

4. 6 Butir kemiri

5. 4 Siung bawang putih

6. 4 siung bawang merah

7. 2 cm jahe

8. 2 cm kunyit

9. 2 cm lengkuas (digeprek saja)

10. 1 buah tomat ukuran sedang potong 4 bagian

11. 6 tangkai daun kemangi

12. 2 gelas santan

13. Air secukupnya untuk merebus

14. Penyedap rasa secukupnya

Cara Memasaknya :

1. Rebus terong putih, tomat dan tomat yang sudah di cuci bersih dengan air

2. Kemudian haluskan semua bahan bumbu kecuali lengkuas

3. Campurkan bumbu halus ke dalam air rebusan terong bersama lengkuas aduk-aduk biarkan hingga matang

4. Tuang 2 gelas santan ke dalam rebusan terong aduk lagi hingga mendidih, dan masukan penyedap rasa.

Jangan lupa cek rasa, dan kalau rasanya sudak enak dan pas maka sambol pajak tiung siap dihidangkan dengan menggunakan nasi putih bersama ikan. Selamat mencoba

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan