Kokohkan Fondasi Rumah Tangga, KUA Balik Bukit Bekali 10 Pasangan Catin

Jumat 01 Nov 2024 - 19:23 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Lusiana

BALIKBUKIT - KUA Balik Bukit kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun pondasi kuat bagi pasangan calon pengantin (catin) melalui program bimbingan perkawinan mandiri. Kali ini, KUA setempat membekali 10 pasangan catin dalam mempersiapkan diri menghadapi kehidupan rumah tangga yang harmonis dan kokoh.

Para peserta mendapatkan materi beragam, mulai dari hukum pernikahan, kesehatan reproduksi, manajemen keuangan, hingga konsep keluarga sakinah. Termasuk dialog interaktif, dengan diskusi terbuka yang bertujuan memperkuat ikatan antar pasangan dan membangun dukungan satu sama lain.

Kepala KUA Balik Bukit, Faturahman, menekankan betapa pentingnya kesiapan mental dan pemahaman yang mendalam tentang nilai-nilai keluarga. Ia berharap melalui bimbingan ini, setiap pasangan catin dapat lebih memahami peran dan tanggung jawab mereka dalam pernikahan, sehingga dapat menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul dengan lebih matang. 

“Melalui bimbingan ini, kami ingin membantu pasangan catin memahami aspek-aspek penting dalam pernikahan dan mendorong terciptanya generasi keluarga berkualitas,” ujarnya dengan tegas.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar program pelatihan, tetapi juga merupakan langkah awal yang penting untuk menciptakan pasangan yang siap membangun kehidupan rumah tangga yang harmonis. 

“KUA Balik Bukit berharap bahwa setiap pasangan yang mengikuti program ini akan mendapatkan bekal yang solid untuk memulai kehidupan baru mereka. Dengan pondasi yang kuat, diharapkan mereka dapat menjalani pernikahan yang penuh cinta, saling pengertian, dan dukungan sehingga dapat mewujudkan keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah,” pungkasnya. (edi/lusiana)

Kategori :