Meski Finish di Posisi Tiga Seri Terakhir MotoGP2024, Jorge Martin Pastikan Gelar Juara Dunia

Minggu 17 Nov 2024 - 21:04 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda
Editor : Yogi Astrayuda

Radarlambar.bacakoran.co - Pembalap asal Spanyol Jorge Martin berhasil meraih gelar juara dunia KotoGP 2024, setelah meraih pon tertinggi hingga seri terakhir MotoGP 2024 yang digelar di Sirkuit Barcelona, Spanyol pada Minggu, 17 November 2024 malam WIB.

Dalam balapan seri terakhir MotoGP 2024 tersebut, Jorge Marti hanya mampu finish di posisi ketiga, meski begitu capaian tersebut cukup untuk mengukuhkan dirinya sebagai juara dunia MotoGP 2024.

Pembalap dari tim Ducati Prima Pramac Racing tersebut unggul 10 poin dari pesaing abadinya selama tahun 2024 Fracesco Bagnaia yang berada di posisi kedua.

Jorge Martin berhasil mengumpulkan 508 poin dan berada di puncak klasemen hingga akhir seri balapan MotoGP tahun 2024, sedangan Pecco Bagnia harus puas dengan raihan 498 poin.

Dalam seri pamungkas tersebut Pecco baganaian berhasil menjadi yang terdepan di susul oleh Marc Marques yang berada di posisi kedua, sedangkan sang juara dunia berada di posisi ketiga.

Atas raiahn tersebut, Jorge Martin menjadi juara dunia pertama dari tim independen dalam 23 tahun terakhir, setelah sebelumnya capaian tersbeut hanya bisa dilakukan oleh sang legenda MotoGP Valentino Rossi.

Jalannya balapan MotoGP Barcelona, Pecco Bagnaia mengawali start dengan sempurna agar tetap memimpin balapan dari pole position. Sedangkan, Martin juga ikut tancap gas dengan membuntutinya setelah memulai balapan dari posisi empat.

Selisih Pecco Bagnaia dan Jorge Martin hingga dua detik, namun tidak berarti banyak. Karena, Jorge Martin berada dalam zona yang bisa mengukuhkannya menjadi juara dunia MotoGP 2024. (*)

Kategori :