PESISIR TENGAH – Pemerintah Pekon Pasar, Kecamatan Pulau Pisang, Kabupaten Pesisir Barat, menyalurkan program ketahanan pangan melalui anggaran dana desa (DD) berupa bantuan pangan untuk seluruh rumah tangga di pekon setempat.
Peratin Pekon Pasar, Herdiawan., mengatakan melalui program ketahanan pangan dari anggaran DD tahun 2023 ini, pihaknya menyiapkan bantuan pangan yang dibagikan dalam dua tahap ke seluruh rumah di pekon setempat.
“ Total ada 170 rumah yang menerima bantuan pangan dari program ketahanan pangan itu, bantuan yang kita berikan seperti beras 10 kilo, gula minyak dan susu,” kata dia.
Dijelaskannya, melalui anggaran DD tahun 2023, pekon wajib menyiapkan anggaran untuk ketahanan pangan, 25 persen dari total pagu anggaran DD yang diterima selama satu tahun.
“ Kegiatan ketahanan pangan merupakan kegiatan wajib yang harus dilaksanakan, karena masuk dalam program prioritas yang ditetapkan langsung oleh pemerintah pusat,” jelasnya.
Menurutnya, penyaluran bantuan ketahanan pangan yang dilaksanakan pada Senin (13/11) tersebut merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan pada tahun ini, hal itu setelah sebelumnya dilaksanakan kegiatan serupa.
“ Kita memang menyiapkan bantuan untuk masyarakat itu dalam dua tahap, penyaluran hari ini (kemarin-Red) merupakan yang kedua kalinya dilakukan, dan menyasar jumlah rumah tangga yang sama,” terangnya.
Pihaknya berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk masyarakat, karena dengan adanya bantuan itu bisa memenuhi kebutuhan pangan warga secara langsung.
“ Mudah-mudahan bisa bermanfaat, masyarakat bisa merasakan langsung bantuan yang kita siapkans, mulai dari beras, minyak, gula dan susu,” pungkasnya. (yogi/*)