Tambah Alat Ini, TV Lama Langsung Berubah Jadi Smart TV
Smart TV Stick -Net--
Radarlambar.bacakoran.co - Perkembangan teknololgi membuat semua urusan menjadi lebih mudah. Termasuk dalam menonton televisi. Sekarang sudah banyak smart tv yang beredar di pasaran sehingga lebih memudahkan masyarakat untuk mengakses informasi melalui televisi secara luas.
Meski begitu tidak sedikit masyarakat yang masih memanfaatkan TV lama, dengan siara yang terbatas, bahkan untuk menonton TV harus membayar paket bulanan agar chanel TV aktif dan bisa dinikmati masyarakat.
Sekarang, TV lama bisa dijadikan Smart TV dengan menambahkan perangkat seperti realme Smart TV Stick. Perangkat itu dapat menjadi pilihan paling mudah dan hemat dalam menikmati smart tv dengan pilihan chanel yang lebih beragam.
Keberadaan realme Smart TV Stick di desain sangat ringkas. sehingga, saat dibawa dengan mudah saat bepergian. Sekilas bentuknya seperti USB Flashdisk. Di bagian utamanya hanya ditemukan port micro-USB untuk isi ulang daya dan konektor HDMI. Perangkat tersebut sudah melewati beragam pengujian ketangguhan dan cukup diandalkan untuk penggunaan jangka panjang.
Pada penjualannya, realme melengkapinya dengan remot kendali. Remot kendali itu sangat ringan dengan mengandalkan dua baterai AAA. Sejumlah tombol pintas dalam mengakses aplikasi juga sudah tersedia. serta, remotnya sudah dilengkapi dengan mikrofon.
Keberadaan realme Smart TV Stick sebagai perangkat pintar, telah didukung koneksi WiFi untuk terhubung ke jaringan internet dan Bluetooth 5.0.
Fitur realme Smart TV Stick
Fiturnya yang sederhana. Cakupan sistem operasi Android TV versi 11, membuat anda dapat menikmati keunggulan ekosistem Google. Mulai dari asisten virtual Google Assistant, Chromecast untuk berbagi layar dari smartphone ke layar TV, hingga aplikasi Play Store untuk menambah aplikasi.
Performa realme Smart TV Stick
Dalam menggunakan realme Smart TV Stick cukup mudah. Cukup dengan menancapkannya ke port HDMI di TV. Kemudian, hubungkan kabel microUSB ke power adapternya. Pilihan lain, apabila di TV tersedia port USB, kabel USB bisa juga ditancapkan langsung ke TV untuk mengambil daya.
Saat ini, harga Smart TV memang semakin hari semakin murah. Seperti, Smart TV kelas bawah dengan sistem operasi Android 11 dan HDR di pasaran sudah dijual di harga mulai dari Rp1,8 Jutaan.
Disinilah keunggulan realme Smart TV Stick. Dengan harga jual Rp500 ribu, realme Smart TV Stick bisa dengan mudah langsung mengubah TV lama Anda menjadi Smart TV dengan sistem operasi Android 11 dan mendukung HDR10+. Desainnya yang ringkas juga memungkinkan perangkat ini bisa dengan mudah dibawa ke mana saja.