Pusat Salurkan 99,36% DAK Fisik di Lambar

0712--

BALIKBUKIT - Pemerintah pusat tahun 2023 ini telah menyalurkan dana alokasi khusus (DAK) Fisik sebesar Rp54.035.898.900,00 atau 99,36%.

”Sejauh ini untuk DAK Fisik sudah 99,36 persen atau sekitar Rp54,035 miliar masuk ke kas daerah,” tegas Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Ir. Okmal, M.Si., Rabu (6/12).

 Okmal memaparkan, pendapatan daerah bersumber dari DAK Fisik tahun ini ditarget sebesar Rp54.382.467.276.00 namun hingga kini telah terealisasi Rp54.035.898.900.00

Realisasi DAK fisik sebesar Rp54.035.898.900.00 rinciannya DAK Fisik Bidang Pendidikan Reguler-PAUD Rp1.059.863.000.00 (99.68%), DAK Fisik Bidang Pendidikan Reguler SD Rp4.201.354.000.00 (97,05%), DAK Fisik Bidang Pendidikan Reguler SMP Rp3.515.858.800.00 (99,59%),  serta DAK Fisik Bidang Kesehatan Reguler Pengendalian Penyakit Rp360.858.000.00 (99,92%),

DAK Fisik Bidang Industri Kecil dan Menengah Penugasan Rp10.019.159.187.00 (99,70%), DAK Fisik Bidang Pariwisata-Penugasan Rp2.302.102.913.00, DAK Fisik Bidang Jalan-Reguler Rp30.849.503.000.00 (99,70%) serta DAK Fisik Bidang Lingkungan Hidup Kehutanan-Penugasan Lingkungan Hidup terealisasi Rp1.727.200.000,00 (99,64%). 

”Dengan telah disalurkannya DAK Fisik oleh pemerintah pusat tersebut, diharapkan bermanfaat bagi Kabupaten Lampung Barat,” katanya.

Untuk tahun 2024, kata Okmal, Kabupaten Lampung Barat akan mendapatkan kucuran DAK Fisik sebesar Rp121,519 miliar. ”Untuk DAK fisik yang akan diterima Kabupaten Lampung Barat tahun 2024 sebesar Rp121,519 miliar lebih, jumlah tersebut mengalami peningkatan dibanding tahun ini yang hanya Rp54,382 miliar. Jadi ada kenaikan sebesar Rp67,136 miliar,” tegas dia

Sekadar diketahui, Kabupaten Lampung Barat tahun 2023 ini tidak lagi mendapatkan kucuran DAK Fisik Reguler Bidang Kesehatan KB, DAK Fisik Bidang Air Minum, Bidang Sanitasi serta DAK Reguler Bidang Pendidikan Perpustakaan Daerah, DAK Bidang Kesehatan dan KB Reguler Pelayanan Kefarmasian dan Perbekalan Kesehatan, DAK fisik Bidang Kesehatan Penguatan Percepatan Penurunan Stunting, serta DAK fisik Bidang Kesehatan Penguatan Sistem Kesehatan. (lusiana) 

 

Tag
Share