8 Keutamaan Bulan Ramadhan, Turunnya Al-Quran hingga Pahala Berlipat Ganda

Bulan Ramadhan memberikan kesempatan besar bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Foto: Freepik--
RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO -Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah bagi umat Islam di seluruh dunia.
Di bulan ini, umat Muslim diwajibkan menjalankan ibadah puasa sebagai bentuk ketakwaan kepada Allah SWT.
Selain itu, Ramadhan memiliki berbagai keutamaan yang membuatnya menjadi bulan yang istimewa.
Berikut ini adalah delapan keutamaan bulan Ramadhan yang perlu diketahui.
1. Bulan Diturunkannya Al-Qur'an
Salah satu keistimewaan terbesar bulan Ramadhan adalah turunnya Al-Qur’an. Kitab suci ini diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai petunjuk bagi umat manusia.
Hal ini dijelaskan di dalam Al-quran sebagai firman Allah SWT: “Bulan suci Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an sebagai petunjuk bagi orang-orang dan penjelasan kuu-penjelasan tentang petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil).” (QS. Al-Baqarah: 185)
Karena itu, di bulan ini umat Muslim dianjurkan untuk memperbanyak membaca, memahami, dan mengamalkan Al-Qur’an.
2. Pahala Ibadah akan di dilipatgandakan oleh Allah SWT yang akan diberikan keistimewaan berupa melipat gandakan pahala bagi setiap amal kebaikan yang dilakukan saat bulan Ramadhan.
Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa yang melakukan satu kebaikan pada bulan ramadhan, maka baginya pahala seperti mengerjakan kewajiban di bulan lainnya. Dan barang siapa yang mengerjakan satu kewajiban di bulan ini, maka baginya pahala seperti me ngerjakan 70 kewajiban pada bulan lainnya." (HR. Baihaqi)
Hal ini menjadi motivasi bagi umat Islam untuk memperbanyak ibadah dan amal saleh di bulan suci ini.