Masyarakat Antusias Manfaatkan Layanan

PELAYANAN Disdukcapil Pesbar pada hari terakhir libur lebaran di MPP, ramai dikunjungi warga. Foto Dok--

PESISIR TENGAH - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) tetap memberikan pelayanan bagi masyarakat pada libur lebaran. Hingga hari terakhir libur Lebaran pada Senin 7 April 2025, pelayanan administrasi kependudukan tetap dibuka dan dimaksimalkan, terutama bagi masyarakat yang memanfaatkan waktu liburan untuk mengurus berbagai dokumen penting.

Kepala Disdukcapil Kabupaten Pesbar, Murliana, S.Sos., M.Sc., mengatakan bahwa pihaknya sengaja tetap membuka pelayanan selama masa libur Lebaran, sebagai bentuk tanggung jawab untuk mempermudah masyarakat yang membutuhkan akses cepat terhadap dokumen kependudukan maupun pencatatan sipil.

“Pelayanan tetap kita buka, meski dalam suasana libur, karena kita memahami bahwa banyak masyarakat yang baru memiliki kesempatan untuk mengurus dokumen kependudukannya pada saat liburan, terutama mereka yang mudik dari luar daerah atau akan bepergian ke luar wilayah,” katanya.

Dikatakannya, pelayanan Disdukcapil selama masa libur Lebaran telah berlangsung sejak 28 Maret 2025, dan kembali dibuka pada 3, 4, serta 7 April 2025. Pelayanan dipusatkan di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang terletak di komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Pesbar. Hal ini untuk memastikan masyarakat tetap mendapatkan pelayanan publik yang optimal, tanpa harus menunggu masa kerja normal.

“Dengan dibukanya pelayanan di MPP selama libur, masyarakat bisa lebih fleksibel dalam mengurus keperluan administratif, tanpa harus menunda-nunda waktu. Ini juga untuk memberikan pelayanan yang cepat, mudah, dan terjangkau bagi seluruh warga,” jelasnya.

Masih kata dia, antusias masyarakat terhadap layanan ini juga terbilang tinggi. Pada hari terakhir libur, tampak warga berdatangan ke MPP untuk melakukan berbagai pengurusan dokumen. Mulai dari perekaman KTP elektronik (KTP-el), pembuatan Kartu Keluarga (KK), hingga pengurusan akta kelahiran dan dokumen pencatatan sipil lainnya. Suasana pelayanan pun terlihat cukup ramai dan aktif, menandakan kebutuhan administrasi masyarakat yang tetap tinggi meskipun di masa libur.

“Pada hari terakhir pelayanan ini, total masyarakat yang dilayani mencapai 651 orang. Jumlah ini cukup signifikan dan mencerminkan bahwa keberadaan layanan selama libur sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” tandasnya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan