Kubuliku Jaya Petakan Usulan Pembangunan

MUSRENBANG : Pemerintah Pekon Kubuliku Jaya, Kecamatan Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat mengelar Musrenbang tingkat pekon dalam rangka penyusunanan RKPD tahun 2025 bertempat di Balai Pekon setempat Senin 29 Januari 2024 . Foto Dok --

BATUKETULIS - Guna menampung seluruh usulan aspirasi masyarakat dari berbagai sektor di tingkat pekon, Pemerintah Pekon Kubuliku Jaya, Kecamatan Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat mengelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat pekon dalam rangka penyusunanan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2025.

Kegiatan yang dipusatkan di Balai Pekon pada Senin 29 Januari 2024 itu dihadiri Camat Batuketulis Sri Handayani, S.H, M.M, Pj Peratin Kubuliku Jaya Amir Mahmud, pendamping lokal desa, LHP, Pendamping Lokal Desa, TP- PKK, para kader serta tokoh masyarakat.

Pj Peratin Kubuliku Jaya Amir Mahmud mengatakan, pelaksanaan Musrenbang pekon ini menjadi bagian dari tahapan penyusunan rencana kerja pemerintah daerah untuk menentukan usulan prioritas dari berbagai elemen masyarakat yang kemudian dirangkum untuk dibawa pada Musrenbang tingkat Kecamatan sampai Kabupaten.

“Sehingga adanya musrenbang pekon ini sebagai wadah untuk membahas, menentukan, dan menyepakati usulan prioritas untuk kita bawa ke Musrenbang tingkat kecamatan yang nantinya diharapkan dapat diakomodir untuk mewujudkan keinginan masyarakat di Pekon Kubuliku Jaya,” ujarnya.

Namun, perlu dipahami bahwa tidak semua hasil usulan dari pada musrenbang pekon ini dapat terwujud, karena semua kembali pada kemampuan anggaran di daerah atau APBD.

“Untuk tindak lanjutnya kita kita hanya sebatas mengusulkan dan mengawal. Tapi untuk terealisasinya kegiatan ini tetap menyesuaikan dengan anggaran Pemerintah Daerah, kalau pun nanti belum terealisasi tahun depan, mudah-mudahan bisa masuk prioritas di tahun anggaran selanjutnya,” jelasnya.

Dikesempatan itu, terkait dengan program dana desa tahun ini, pihaknya juga meminta masyarakat ikut andil dalam mendukung seluruh program yang akan dilaksanakan tahun ini. Sebab, tanpa dorongan dari masyarakat, program kegiatan tersebut tidak akan terlaksana dengan maksimal. ”Kami ingin semuanya bersinergi sehingga program pemerintah pekon tahun ini sukses dan membawa Pekon Kubuliku Jaya menjadi lebih maju lagi,” tutup Amir.

Sementara, seperti di berbagai kesempatan sebelumnya, Camat Batuketulis Sri Handayani berpesan kepada seluruh elemen masyarakat yang hadir agar dapat menyampaikan usulan masukan atau sumbang saran untuk kemajuan pembangunan. 

Dirinya berharap musrenbang pekon tahun anggaran 2025 ini dapat menghasilkan program usulan yang berkualitas untuk kemajuan daerah secara khusus di Kecamatan Batuketulis. (*) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan