Pendistribusian CPP Pekon Giham dan Pampangan Berjalan Lancar

APARAT Pekon Padang Tambak Kecamatan Way Tenong kembali salurkan bantuan CPP di GSG Balai pekon Rabu (28/2). Foto Dok --

SEKINCAU - Sebanyak 4,5 ton bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) yang disalurkan melalui gudang Badan Urusan Logistik (Bulog) Liwa, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) untuk  450 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Pekon Gihamsuka Maju, Kecamatan Sekincau dibagikan.

Dalam pendistribusian yang dilaksanakan di Balai Pekon Giham Selasa 27 Februari 2024 itu dihadiri Camat Sekincau Andi Chahyadi, S.H, M.H., di wakili Kasi Kesra Imam Rosadi, S.P., dan Lembaga Himpun Pekon (LHP) serta jajaran aparat pekon.

Penjabat (Pj) Peratin Giham Karto Suwiryo, S.Pd, mengatakan, bantuan CPP yang di salurkan tersebut untuk kali kedua tahun 2024, atau periode Februari. “Bantuan beras ini sebagai upaya pemerintah dalam membantu masyarakat upaya penghapusan miskin ekstrim dan yang lebih mendesak karena saat ini harga beras sedang melambung tinggi, jadi salah satu upaya agar terjadi lagi stabilitas harga jual dipasaran,” terang Karto Suwiryo yang juga menjabat Kasi Trantib Kantor Kecamatan Sekincau.

Berdasarkan informasi yang di terimanya bantuan CPP tersebut kepastian akan disalurkan hingga Juni mendatang. 

 Di tempat lain kegiatan serupa juga dilaksanakan di GSG Balai Pekon Pampangan, dengan jumlah penerima sebanyak 508 KK, terlihat juga warga tertib dalam pengambilan dengan menyertakan syarat seperti KK dan KTP.

Juru Tulis Pampangan Agung Wedadi mendampingi Pj Peratin Hasmul Mubarak, S.H, mengajak warga penerima bantuan untuk membawa KTP Dan KK Asli, sebab dalam pembagian dilaksanakan secara online dan bukti foto.  “Kami pesankan kepada warga agar membawa KTP dan KK asli jangan sampai di repot kan harus kembali ke rumah karena harus mengambil persyaratan asli,” tandasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan