Kecamatan BNS Rakor Linsek

Anggota DPRD Lampung Barat Sarwani, SE----

BANDARNEGERI SUOH - Kecamatan Bandar Negeri Suoh, Kabupaten Lampung Barat, menggelar rapat koordinasi Lintas Sektoral (Linsek) triwulan ke-2 yang digelar di aula kantor kecamatan setempat. 

Hadir dalam Rakor tersebut, anggota DPRD Lampung Barat Sarwani, S.E., Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) antara lain Kapolsek BNS, KUA BNS, dan Kepala Puskesmas, Pendamping Pekon, Peratin dan Pj Peratin.

Camat BNS Mandala Harto, S.I.P., menyampaikan rapat koordinasi di triwulan kedua penting dilaksanakan terlebih menyangkut pertanggungjawaban di pekon masing masing. 

"Kita sudah di amanatkan masyarakat ke kita ini sangat luar biasa khususnya di Bandar Negeri Suoh," ungkapnya.

Dalam Rakor itu juga dibahas terkait dengan pelayanan pembuatan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di Kantor Kecamatan BNS ini siap melayani jika ada yang ingin rekaman.

Sementara Sarwani menyampaikan, menyampaikan terkait dengan keamanan di pekon khususnya di BNS, karena mengingat harga kopi yang melonjak jadi harus diantisipasi untuk keamanan.

Dilain pihak, Kapolsek Bandar Negeri Suoh, Iptu Edwar Penjaitan menyampaikan bahwa terkait panen raya ini jika memang lagi bagus-bagusnya. 

”Pihak pengepul akan di data untuk di beri keamanan yang akan di sentuh langsung oleh pihak kepolisian, yakni Bhabinkamtibmas untuk penanganan panen raya mengaktifkan Siskamling dan siap di tugaskan," pungkasnya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan