KSM Tingkat Kabupaten Pesisir Barat Dibuka

Ketua Pelaksana Konfercab PCNU Kabupaten Pesisir Barat, Ahmad Khotob, S.Ag, M.M.----

PESISIR TENGAH - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Senin 1 Juli 2024 kemarin menggelar kegiatan Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten, yang dipustakan di MAN 1 Pesisir Barat (Pesbar). Kegiatan itu di buka oleh Kasi Pendidikan Islam, Ahmad Khotob, S.Ag, M.M., mewakili Kepala Kemenag setempat, Hi.Helmi, S.Ag, S.Pd, M.M., serta dihadiri perwakilan kepala Madrasah, guru dan pihak terkait lainnya.

Kasi Pendidikan Islam, Ahmad Khotob, mengatakan, kegiatan KSM tingkat Kabupaten Pesbar tahun 2024 itu untuk semua jenjang pendidikan, baik Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA), yang ada di Kabupaten setempat, dan di hari pertama dengan jadwal peserta dari tingkat MA.

“ Baik peserta dari perseorangan dan beregu, dari masing-masing Madrasah di hari pertama ini yakni lomba Matematika dikuti enam peserta, dan Biologi empat peserta,” katanya.

Selanjutnya kata dia, lomba di bidang mata pelajaran Fisika ada lima peserta, Kimia empat peserta, Ekonomi enam peserta, dan Geografi lima peserta. Sedangkan, secara keseluruhan jumlah pendaftar dalam KSM baik MI, MTs, dan MA itu berjumlah 91 peserta individu dan enam peserta beregu. Sementara untuk peserta di jenjang MI yakni bidang lomba Matematika dan IPAS masing-masing 10 peserta.

“ Untuk jenjang MTs yakni bidang Matematiika ada 14 peserta, IPA terpadu 15 peserta, dan IPS terpadu 12 peserta,” jelasnya.

Dikatakannya, untuk pelaksanaan KSM itu akan berlangsung selama tiga hari yakni hingga Rabu 3 Juli 2024. Untuk itu, pihaknya berharap seluruh peserta yang mengikuti kegiatan KSM ditingkat Kabupaten Pesbar tahun 2024 itu agar dapat maksimal dalam mengikuti kompetensi tersebut. Karena kompetensi itu akan menunjukan kemampuan siswa itu sendiri.

“Kita berharap semua siswa yang menjadi peserta dalam ajang KSM tingkat Kabupaten Pesbar ini bisa berlomba-lomba untuk merebut prestasi. Karena hasil dari pelaksanaan KSM ini nanti akan ada KSM tingkat Provinsi, sampai Nasional,” pungkasnya. *

Tag
Share