Kunjungan Wisatawan Menurun

thumbnail 1611--

BALIKBUKIT - Jumlah kunjungan wisatawan di Kabupaten Lampung Barat cenderung menurun dari bulan September tahun 2023.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Drs. Dahlin, M.Pd mengungkapkan, di bulan Oktober terdapat jumlah kunjungan wisata sebesar 65.842 kunjungan di berbagai destinasi wisata yang ada di Kabupaten Lampung Barat. Kunjungan wisata tersebar dari Kecamatan Sumber Jaya sampai dengan Lumbok Seminung. 

Dijelaskannya, destinasi favorit yang dikunjungi oleh wisatawan antara lain, Kawasan Kebun Raya Liwa, Kawasan Lumbok Seminung, Temiangan Hill dan Rest Area Jaya. “Jumlah kunjungan yang cenderung menurun dari bulan September merupakan dampak dari low season dimana kurangnya hari libur panjang masa ujian tengah semester pada kalender pendidikan,” tegas Dahlin, Rabu (15/11/2023) 

Sebagai informasi, lanjut dia, pada periode Januari - September Provinsi Lampung masuk ke dalam 3 besar kunjungan wisatawan nusantara terbanyak se-Pulau Sumatera setelah Sumatera Utara dan Sumatera Barat dengan jumlah 10,26 juta kunjungan wisatawan selama Januari-September 2023 (sumber: Kemenparekraf RI) dimana terdapat 1 juta kunjungan wisata tersebar di Kabupaten Lampung Barat dalam periode yang sama.  “Diharapkan kedepannya jumlah kunjungan ini semakin meningkat,” ujar dia.

“Kemenparekraf RI bersama Kemenkomarvest meluncurkan Program Bangga Berwisata di Indonesia, merupakan program agar kita berwisata #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf RI mempunyai target 1,2 - 1,4 miliar perjalanan Wisatawan Nusantara yang berwisata di Indonesia pada Tahun 2024. Mari kita dukung program ini, explore wisata daerah, jelajahi wisata di Lampung dan di Indonesia Saja, mari bangga berwisata #DiLambarAja #DiLampungAja dan #DiIndonesiaAja,” sambungnya.

 Menurut dia, program ini akan berdampak pada meningkatnya pendapatan masyarakat para pelaku dan penggiat pariwisata serta pelaku UMKM dan Ekonomi Kreatif. “Kita berharap jumlah pengunjung wisatawan di Lampung Barat terus mengalami peningkatan,” pungkas dia. (lusiana) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan