Politisi Ini Sayangkan Fasilitas Taman Kota Hamtebiu yang Bernilai Belasan Miliar Rupiah Dibiarkan Tak Terawat

Fasilitas di Taman Kota Hamtebiu yang mengalami kerusakan. --

Radarlambar.bacakoran.co – Anggota DPRD Lampung Barat Nopiadi, SIP., menyayangkan, adanya aset Pemerintah Kabupaten Lampung Barat,  yakni Taman Kota Hamtebiu, di Lingkungan Sukamenanti, Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit yang tidak terawat bahkan banyak fasilitas yang justru dibiarkan mengalami keruskakan.

Menurut Nopiadi, taman kota hamtebiu dibangun dengan menghabiskan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah belasan miliar rupiah. Seyogyanya, asset tersebut bisa terawat dan terjaga, sehingga pengunjung bisa lebih nyaman.

”Banyak sekali kerusakan-kerusakan yang diduga disebabkan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab, serta karena usia dan tidak dilakukan pemeliharaan. Itu sangat disayangkan, karena Taman Kota Hamtebiu ini dibangun oleh APBD, anggarannya cukup besar itu mencapai belasan miliar rupiah lebih,” ungkap politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut, kepada Radar Lambar Minggu 1 September 2024.

Kerusakan-kerusakan fasilitas, jelas Nopiadi, diantaranya lampu penerangan pada tugu sekura, kerusakan tersebut diduga dilaukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Selain itu banyak kerusakan lainnya, seperti pada pagar yang tentunya itu akan sangat beresiko bagi pengunjung khususnya ana-anak ketika tidak segera diperbaiki.

”Banyak fasilitas yang rusak, harusnya ini mendapatkan perhatian dari pihak terkait. Terlebih  Taman Kota Hamtebiu menjadi salah satu destinasi yang pada saat-saat tertentu ramai pengunjung,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Nopiadi, taman kota hamtebiu juga perlu dilakukan penjagaan dengan baik, karena selain adnaya oknum yang melakukan pengerusakan  fasilitas,  taman kota  hamtebiu juga  menjadi tempat oknum-oknum menenggak minuman keras (Miras).

”Banyak botol-botol minuman saya temukan, harusnya ini menjadi perhatian, dilakukan penjagaan oleh Satpol-PP dengan sebaik-baiknya,  sehingga hal-hal negative seperti menjadi tempat pesta Miras atau  pengerusakan oleh  oknum bisa diminimalisir,” kata dia.

Senada dikatakan Nopiadi, salah seorang pengunjung taman kota  hamtebiu Wandi juga menyayangkan  tidak  terawatnya fasilitas di Taman Kota Hamtebiu. Sehingga saat ini pengunjung khawatir, khususnya pengunung yang membawa anak kecil.

”Iya, ini sangat disayangkan, sempat bagus kok sekarang sudah tidak terawat, padahal yang berkunjung kesini bukan hanya kita mayarakat Lampung barat, tetapi banyak dari luar daerah yang kebetulan melintas mampir disini,” ujarnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan