Pj Sekkab Ingatkan Masyarakat Waspada Penipuan Rekrutmen PPPK

Sabtu 05 Oct 2024 - 21:36 WIB
Reporter : Lusiana Purba

BALIKBUKIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lampung Barat Drs. Ismet Inoni, M.M., mengingatkan kepada para peserta calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di Kabupaten Lampung agar waspada terhadap penipuan.

“Saya imbau kepada masyarakat agar waspada dan tidak tertipu oleh oknum yang mengiming imingi atau menjanjikan bisa meloloskan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja,” tegas Ismet Inoni yang juga Ketua Panitia Seleksi CASN Kabupaten Lampung Barat, Sabtu 5 Oktober 2024.

Dijelaskannya, pelaksanaan PPPK diselenggarakan oleh Pemerintah Pusat dan terbuka secara umum serta sistem seleksinya menggunakan CAC . “Tidak ada orang lain yang bisa membantu kecuali diri sendiri dan berdoa kepada Tuhan,” tegas Ismet.

Dia menurutkan, kelulusan ditentukan diri sendiri, artinya kesiapan peserta dalam mengikuti seleksi. Selain itu, para peserta tentunya juga harus berdoa. Oleh sebab itu, dia mengingatkan kepada para peserta seleksi PPPK agar jangan mempercayai jika ada seseorang atau oknum yang mengiming-imningi dapat membantu kelulusan dengan menyerahkan sejumlah uang.

“Panitia Seleksi Daerah juga tidak berperan untuk menentukan kelulusan, karena yang menetukan kelulusan adalah pemerintah pusat,” sambungnya.

Untuk antisipasi, jadi sebaiknya peserta seleksi PPPK harus tetap waspada dan berhati hati terhadap oknum yang mengaku bisa meluluskan PPPK. “Hal ini untuk antisipasi jangan sampai ada korban yang dirugikan,” tutupnya. (lusiana)

Kategori :