Muara Jaya I Salurkan BLT-DD untuk 30 KPM

Kamis 07 Nov 2024 - 19:22 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Nopriadi

KEBUNTEBU - Pemerintah Pekon Muara Jaya I di Kecamatan Kebuntebu, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam tahap ketiga di tahun 2024.

Penyaluran yang berlangsung pada Rabu, 6 November ini diadakan di Balai Pekon Muara Jaya I dan dihadiri oleh sejumlah pejabat pekon, termasuk Peratin Subarkat, Pendamping Desa, Pendamping Lokasi Desa, Lembaga Himpunan Pekon (LHP), serta aparat keamanan seperti Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas.

Dalam sambutannya, Subarkat menjelaskan bahwa penyaluran BLT-DD ini merupakan tahap ketiga untuk periode Juli hingga September 2024.  Setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu per bulan, dengan total penerima di Pekon Muara Jaya I sebanyak 30 KPM. 

Subarkat berharap bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari penerima, khususnya untuk membeli bahan pokok dan kebutuhan penting lainnya.

Ia menegaskan, "Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan."sebutnya.

Selain itu, Subarkat juga mengimbau agar masyarakat menggunakan bantuan dengan bijaksana dan mendukung berbagai program yang dibiayai anggaran desa. 

Dukungan masyarakat, menurutnya, penting untuk memajukan Pekon dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. "Kami juga akan melanjutkan penyaluran BLT-DD untuk tahap keempat di tahun ini, yang dipastikan akan selesai sesuai rencana," tambahnya.

Dengan tersalurkannya BLT-DD tahap ketiga ini, Pemerintah Pekon Muara Jaya 1 berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat, demi meringankan beban hidup dan mendukung kesejahteraan yang berkelanjutan. (rinto/nopri)

Kategori :