SUMBERJAYA – Kelurahan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Kelurahan (RKPK) untuk usulan tahun 2025 yang akan direalisasikan pada 2026.
Acara ini berlangsung di balai kelurahan dengan dihadiri berbagai unsur masyarakat dan dipimpin oleh Sekretaris Camat (Sekcam) Amir Safaruddin SE.
Musrenbang ini tidak hanya dihadiri oleh perwakilan kecamatan dan kepala dinas instansi terkait, tetapi juga melibatkan unsur masyarakat seperti LPMK, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, kepala lingkungan, PKK, Posyandu, bidan desa, kelompok tani (Gapoktan), Kelompok Wanita Tani (KWT), serta remaja putri dan balita penyandang stunting.
Hal ini karena agenda Musrenbang juga disandingkan dengan rembuk stunting, yang bertujuan untuk mencari solusi terhadap masalah ancaman gizi buruk yang jadi perhatian serius pemerintah.
Lurah Tugusari, Enna Juwita SP, menegaskan bahwa forum ini menjadi wadah penting dalam menghimpun berbagai aspirasi masyarakat, baik terkait pembangunan fisik maupun non-fisik.
Menurutnya, antusiasme tinggi dari warga menunjukkan kepedulian bersama dalam memajukan kelurahan.
"Kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh elemen masyarakat dalam Musrenbang ini. Apa yang menjadi usulan warga, terutama yang bersifat mendesak, akan kami dorong agar mendapat perhatian dari pemerintah," ujar Enna.
Sekcam Amir Safaruddin, yang juga pernah menjabat sebagai Lurah Sekincau, menegaskan bahwa Musrenbang merupakan mekanisme penting dalam menyerap aspirasi masyarakat dan menyusun rencana pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan.
"Melalui Musrenbang ini, warga dapat mengusulkan berbagai program, mulai dari perbaikan infrastruktur, pengembangan layanan pendidikan, hingga peningkatan fasilitas kesehatan," jelasnya.
Ia juga menekankan bahwa hasil Musrenbang akan dimasukkan ke dalam Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD), sehingga proses perencanaan pembangunan bisa lebih transparan dan terukur.
Dengan adanya Musrenbang ini, diharapkan usulan masyarakat dapat terealisasi secara optimal demi kemajuan dan kesejahteraan Kelurahan Sekincau. (rinto/nopri)