PESISIR TENGAH – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pesisir Barat ditahun 2024 tetap menyiapkan armada angkutan penumpang secara gratis menuju Bandara M.Tauifiq Kiemas (MTK) dengan titik penjemputan di Terminal Waybatu, maupun dari Bandara M.Taufiq Kiemas ke tempat tujuan.
Plt. Kadishub Pesbar, Tanwir, S.E, M.M., mengatakan, hingga kini Dishub setempat masih melayani penjemputan penumpang di Bandara M.Taufiq Kiemas dan sebaliknya, secara gratis. Itu sebagai upaya Pemkab dalam mendukung pelayanan terhadap transportasi udara di Kabupaten setempat.
”Rencananya ditahun 2024 mendatang, Pemkab Pesbar kembali melayani penjemputan penumpang di Bandara M.Taifiq Kiemas, karena di Bandara ini tetap kembali beroperasi melayani penerbangan,” katanya.
Bahkan, kata dia, dalam penerbangan yang ada di Bandara itu tahun anggaran 2024 dijadwalkan dua kali penerbangan dalam sepekan. Hal itu jelas menunjukan bahwa transportasi angkutan udara itu sangat diminati masyarakat.
Untuk itu, diharapkan bisa terus berkembang. Pemkab Pesbar juga berharap kedepan adanya keterlibatan dari semua pengurus hotel yang ada di Kabupaten Pesbar ini dalam mendukung kemajuan Bandara tersebut.
”Dukungan pengurus hotel di Kabupaten Pesbar ini jelas sangat berperan, mengingat di Kabupaten ini merupakan daerah tujuan wisata salah satunya bagi para wisatawan Mancanegara,” jelasnya.
Artinya, kata dia, pihak pengurus hotel yang ada di Pesbar tentu dapat mengkonektifitaskan mulai dari tiket penerbangan, penginapan, hingga lainnya terhadap para tamu pengunjung yang akan datang ke Kabupaten Pesbar maupun yang ada di Pesbar ini menuju luar daerah.
Dengan begitu, kondisi penumpang pesawat di Bandara M.Taufiq Kiemas itu nanti bisa saja tidak terjadi adanya kekosongan penumpang setiap penerbangan.
”Dengan begitu kedepan akan sangat berpotensi terhadap kemajuan dan perkembangan Bandara, sehingga berimbas pada kemajuan di Kabupaten Pesbar ini kedepan,” pungkasnya. (yayan/*)