PESISIR SELATAN – Tim gabungan dari Pemerintah Kecamatan Pesisir Selatan, Kepolisian, TNI hingga aparat Pekon serta pihak terkait lainnya, mendirikan beberapa posko untuk persiapan dalm menghadapi pelaksanaan event internasional World Surf League (WSL) Krui Pro Tahun 2024 yang dipustakan di pantai Tanjung Setia Kecamatan Pesisir Selatan, Sabtu 25 Mei 2024.
Camat Pesisir Selatan, Mirton Setiawan, S.Pd, M.M., mengaku, pendirian beberapa posko diwilayah Tanjungsetia itu melibatkan semua tim gabungan. Beberapa posko yang didirikan itu seperti posko pengamanan, posko gabungan, serta posko-posko lainnya yang berada disekitar lokasi WSL Krui Pro 2024. Selain, pendirian beberapa posko, juga dilakukan pembersihan lokasi disekitar lokasi Krui Pro, baik lokasi parkir kendaraan maupun pembersihan dilokasi lainnya.
“Kegiatan yang dilaksanakan ini sebagai salah satu pemantapan persiapan dalam menghadapi event internasional di Kabupaten Pesbar ini,” katanya.
Dijelaskannya, berbagai persiapan yang dilakukan ini mudah-mudahan tidak ada kendala dan berjalan maksimal sampai dengan pelaksanaan acara nanti. Pihaknya juga meminta semua lapisan masyarakat di Kecamatan Pesisir Selatan ini untuk terus mendukung persiapan yang merupakan salah satu hajat Pemkab Pesbar. Mudah-mudahan event Krui Pro tahun 2024 ini berjalan dengan sukses, aman dan lancar.
“Rencananya, besok (hari ini-red) juga akan dilaksanakan gladi kotor untuk persiapan event tersebut. Dengan begitu semua tugas dan fungsi masing-masing yang terlibat dapat terlaksana dengan baik,” jelasnya.
Masih kata dia, pihaknya juga mengucapkan terimakasih dengan semua pihak yang telah memaksimalkan persiapan event Krui Pro di Tanjung Setia, yang memang juga merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Pemkab setempat. Mudah-mudahan dengan diselenggarakannya event tersebut dapat terus mendiongkrak pariwisata di Kabupaten Pesbar ini dan juga perekonomian masyarakat setempat.
“Tentu dengan diselenggarakannya event Krui Pro oleh Pemkab Pesbar setiap tahunnya, seperti ditahun 2024 ini sangat berdampak terhadap pariwisata di Kabupaten Pesbar, terutama di pantai Tanjung Setia yang memiliki spot surfing terbaik,” pungkasnya. *