73.972 Pemilih Pemilu 2024 Generasi Milenial

--

BALIKBUKIT - Sekitar 33,16 persen atau sebanyak 73.972 orang pemilih, di Kabupaten Lampung Barat untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024 berasal dari generasi milenial. Hal tersebut berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Ketua KPU Lampung Barat Arip Sah, S.Kom., mengatakan, dari total 223.066 mata pilih, jumlah pemilih milenial di Lampung Barat pada Pemilu 2024 mencapai 33,16 persen,  atau pemilih yang masuk ke dalam kategori Generasi Milenial dengan rata-rata umur 25-39 tahun.

”Pemilih milenial menjadi jumlah pemilih terbesar terbesar di Lampung Barat dengan total pemilih mencapai 73.972 orang,” ungkap Arip Sah.

Kemudian, lanjut dia, pihaknya juga sudah mengklasifikasikan jenis-jenis pemilih di Lampung Barat berdasarkan rata-rata umur. Berdasarkan hasil klasifikasi tersebut, jelas Arip, ditemukan sebanyak lima jenis pemilih yang ada di Lampung Barat berdasarkan umur pemilih.

”Adapun yang pertama yaitu pemilih pemula yang masih merupakan Generasi Z, yakni dengan rata-rata umur 17-25 tahun dengan jumlah 18,66 persen atau sebanyak 41.630 orang dari total 223.066 mata pilih,” kata dia.

”Selanjutnya Generasi Milenial, untuk jenis pemilih ini rata-rata umurnya 25-39 tahun dan merupakan pemilih terbesar di kabupaten ini, setidaknya ada 33,16 persen atau sebanyak 73.972 orang pemilih milenial dari total 223.066 mata pilih,” sambungnya.

Kemudian ada Generasi X yang rata-rata umurnya yaitu 40-55 tahun dengan persentase 30,43 persen atau 67.888 orang dari total mata pemilih di Lampung Barat.

Lalu ada Generasi Baby boomer yang rata-rata umur ya 56-76 tahun dengan persentasi 16,09 persen atau sebanyak 35.908 orang pemilih dari total mata pemilih.

”Terakhir ada pemilih jenis Lansia, pemilih ini rata-rata umurnya dari 76 tahun ke atas. Persentase juga hanya 1,64 persen atau sebanyak 3.668 orang. Sebelumnya, KPU Lampung Barat juga menyebut pemilih pemula pada Pemilu 2024 di Lampung Barat mencapai 41.630 orang,” terangnya.

Jumlah pemilih pemula di Lampung Barat tersebut berdasarkan rekapan data yang telah dilakukan oleh KPU Lampung Barat menjelang Pemilu ini. Jumlah pemilih pemula itu merupakan 18,66 persen dari total 223.066 mata pilih yang ada di Lampung Barat.

”Jadi jika ditanya jumlah pemilih pemula di Lampung Barat, saat ini ada sekitar 41.630 orang atau 18,66 persen dari 223.066 mata pilih. Jumlah pemilih pemula tersebut tentunya tersebar di sejumlah TPS di 136 pekon/kelurahan yang ada di 15 kecamatan,” terusnya.

Arip mengungkapkan, pemilih pemula merupakan pemilih yang masuk ke dalam Generasi Z dengan rata-rata umur 17-25 tahun. Pemilih pemula juga merupakan pemilih yang masih harus diberikan banyak perhatian dan pemahaman terkait apa itu arti dari Pemilu.

Sebab menurutnya, rata-rata pemilih pemula yang masih berada dalam Generasi Z ini baru pertama kali melakukan pencoblosan.  “Untuk yang umur 25 tahun mungkin sudah pernah melakukan pencoblosan sekali. Namun untuk umur ke bawahnya pasti baru kali ini, maka dari itu kita harus memperhatikan para pemilih pemula ini agar mereka paham bagaimana dan apa itu Pemilu,” kata dia.

Berbagai upaya efektif agar pemilih pemula di Lampung Barat bisa mengerti Pemilu juga telah dilakukan oleh pihaknya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan