Hasil Liga 1: Persib dan Persija Kembali Menang, Dewa United Pesta 6 Gol

Hasil Liga 1: Persib dan Persija Kembali Menang, Dewa United Pesta 6 Gol - Foto Persib Banding--

Radarlambar.bacakoran.co - Pekan ke-26 Liga 1 2024-2025 menghadirkan kemenangan penting bagi Persib Bandung dan Persija Jakarta, sementara Dewa United tampil superior dengan pesta enam gol ke gawang Semen Padang.  

 

Persib Bandung sukses mengamankan tiga poin setelah menumbangkan Persik Kediri 4-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (5/3/2025).  

 

Gol-gol kemenangan Maung Bandung dicetak oleh Nick Kuipers (29’), Ryan Kurnia (45+6’), David da Silva (77’), dan Beckham Putra (90+1’). Sementara satu gol balasan Persik dicetak oleh Majed Osman melalui penalti (63’).  

 

Hasil ini membuat Persib kembali ke jalur kemenangan setelah sebelumnya sempat melewati tiga laga tanpa hasil sempurna. Tim asuhan Bojan Hodak itu kini kokoh di puncak klasemen dengan 54 poin dari 26 pertandingan.  

 

Persija Jakarta juga meraih kemenangan penting usai menaklukkan PSIS Semarang 2-0 dalam laga tunda pekan ke-25 di Indomilk Arena.  

 

Gol kemenangan Macan Kemayoran dicetak oleh Ryo Matsumura (71’) dan Gustavo Almeida (90+7’).  

 

Kemenangan ini mengakhiri puasa kemenangan Persija dalam lima laga terakhir Liga 1. Kini, mereka bertengger di posisi keempat klasemen dengan 43 poin dari 25 pertandingan.  

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan