Kutil di Wajah: Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kutil di wajah sering kali muncul sebagai benjolan kecil yang tidak menimbulkan rasa sakit saat disentuh. Foto Google--
4. Mengompres dengan Tea Tree Oil
Tea tree oil memiliki sifat antiseptik yang dapat membantu mengatasi kutil. Namun, minyak ini bisa menyebabkan iritasi jika digunakan langsung.
Sebaiknya, campurkan 1–2 tetes tea tree oil dengan 10 tetes minyak almond atau minyak zaitun, lalu tempelkan kapas yang telah direndam dalam campuran tersebut ke kutil selama beberapa menit.
Metode ini kurang cocok bagi pemilik kulit berminyak karena dapat meningkatkan produksi minyak dan berisiko menimbulkan jerawat.
5. Menggunakan Cantharidin
Dokter dapat mengatasi kutil dengan mengoleskan cantharidin, zat dari kumbang lepuh yang membuat kutil melepuh sehingga lebih mudah diangkat.
Setelah dioleskan, area kutil akan ditutup plester selama beberapa jam, lalu dibersihkan dengan air dan sabun.
6. Terapi Laser
Terapi laser menggunakan panas untuk mematikan pembuluh darah kecil di dalam kutil, sekaligus membunuh virus penyebabnya.
Cara ini cukup efektif, tetapi sebaiknya dilakukan setelah berkonsultasi dengan dokter.
7. Electrosurgery dan Kuretase