Kembali Naik, Harga Cabe di Pesisir Barat Capai Rp80 Ribu per Kilogram

1602--

PESISIR TENGAH – Harga jual cabe di Kabuoaten Pesisir Barat (Pesbar), kini kembali melonjak, rata-rata harga dipasaran pedagang menjual cabe di harga Rp80 ribu per kilogram untuk jenis cabe merah kriting.

Yani salah seorang pedagang mengatakan harga cabe merah keriting mengalami kenaikan cukup signifikan hingga Rp30 ribu per kilogram dibandingkan dari sebelumnya hanya Rp50 ribu perkilogram..

“ Saat ini kami menjual cabe merah keriting Rp80 ribu per kilogram, jumlah itu jauh meningkat dari harga sebelumnya di harga Rp50 ribu per kilogramnya,” kata dia.

Dijelaskannya, perubahan harga jual cabe di pasaran memang belum stabil, karena kadang mengalami kebaikan, terkadang turun, tapi untuk sekarang sedang naik.

“ Kenaikan harga cabe ini bisanya dipengaruhi oleh menipisnya stok di pasaran dan tidak mampu memenuhi permintaan masyarakat yang meningkat, bahkan permintaan stabil juga kalau stok menipis harga akan naik,” jelasnya.

Menurutnya, selain cabe merah keriting yang mengalami kenaikan, harga jual cabe merah besar juga ikut naik. Saat ini pedangan menjualnya di harga Rp60 ribu per kilogram.

“ Harga itu mengalami kenaikan sebesar Rp 10 ribu dibandingkan harga sebelumnya yakni Rp 50 ribu per kilogram, kita tidak bisa memprediksi harga cabe ini,” terangnya..

Sedangkan, untuk cabai rawit merah dan cabai rawit hijau masih terhitung stabil belum ada kenaikan harga. Untuk cabai rawit merah saat ini dibandrol Rp45 ribu per kilogram dan cabai rawit hijau di jual Rp40 ribu per kilogram.

“ Hingga sekarang permintaan di pasaran tetap stabil meski harga mengalami kenaikan, paling yang berkurang jumlah pembelian dari masyarakat yang disesuaikan dengan keuangan,” pungkasnya. (yogi/*) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan