Gunakan Satu Helikopter, Ditpol Udara Korpolairud Baharkam Polri Lakukan Patroli Udara

PATROLI : Personil Polairud melaksanakan patroli udara mengamankan WSL Krui Pro 2024. Foto Dok --

PESISIR TENGAH - Dalam rangka mendukung pengamanan event World Surf League (WSL) Krui Pro QS5000 tahun 2024, Ditpol Udara Korpolairud Baharkam Polri bersama Polda Lampung mengerahkan Helikopter Baharkam Polri jenis NBO-105 /P-1114 untuk melaksanakan patroli udara di wilayah Pantai Tanjungsetia, lokasi digelarnya WSL Krui Pro tahun 2024.

Kapolres Pesbar, AKBP Alsyahendra, S. ik, M.H., melalui Kasi Humas Ipda Kasiyono, S.E, M.H., mengatakan Patroli itu dilaksanakan dua kali dalam sehari yang bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman.

" Selama berlangsungnya event Krui Pro tahun 2024 di Kabupaten Pesisir Barat, Ditpol Udara Korpolairud Baharkam Polri bersama Ditpolairud Polda Lampung mengerahkan satu unit helikopter dalam melakukan patroli di lokasi kegiatan," kata dia.

Dijelaskannya, Helikopter itu juga berfungsi sebagai ambulance udara yang siaga untuk memberikan respon cepat dalam situasi darurat medis yang mungkin terjadi selama event berlangsung.

" Kehadiran helikopter ini tidak hanya mendukung mobilisasi VIP, tetapi juga memperkuat upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar lokasi kegiatan," jelasnya.

Dikatakannya, gelaran WSL Krui Pro QS5000 merupakan salah satu ajang bergengsi dalam dunia selancar, yang dihadiri oleh para peselancar profesional dari berbagai negara.

" Dengan adanya dukungan penuh dari Ditpol Udara Korpolairud Baharkam Polri, diharapkan event ini dapat berlangsung dengan lancar dan aman," terangnya.

Selain itu, pihaknya juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di wilayah Kecamatan Pesisir Selatan, terutama di lokasi Krui Pro berlangsung.

" Semoga kegiatan Krui Pro tahun ini berjalan aman dan lancar hingga pelaksanaan kegiatan ini berakhir dan para peserta kembali ke negara masing-masing," pungkasnya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan