Hingga Mei, Pendapatan Daerah Tembus Rp437,948 Miliar

Plt. Kepala Bapenda Lampung Barat Wasisno Sembiring, S.E, M.P----

BALIKBUKIT - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Lampung Barat hingga Mei 2024 untuk pendapatan daerah telah terealisasi sebesar Rp437,948 miliar dari target sebesar Rp1,091 triliun (Target APBD murni).

Kepala Plt. Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Wasisno Sembiring, S.E, M.P mengungkapkan, pendapatan daerah tahun ini jumlahnya mengalami kenaikan dibanding tahun 2023 lalu yang angkanya hanya Rp966,635 miliar lebih. “Naiknya target pendapatan daerah tahun ini di Kabupaten Lampung Barat dikarenakan pendapatan transfer dari pemerintah pusat maupun pemerintah provinsi serta lain lain PAD yang sah mengalami kenaikan,” kata dia 

Wasisno memaparkan, realisasi pendapatan daerah sebesar Rp437,948 miliar lebih itu terdiri dari pendapatan asli daerah (PAD) baru terealisasi Rp27,719 miliar dari target Rp67,738 miliar lebih (20,92%) dan pendapatan transfer terealisasi Rp410,228 miliar dari target Rp1,024 triliun lebih (40,31%). 

“Untuk pendapatan transfer meliputi dana bagi hasil (DBH), dana alokasi khusus (DAK), dana alokasi umum (DAU), dana desa (DD), dana insentif fiskal (DIF) dan dana bagi hasil dari provinsi,” kata dia

Ia berharap pendapatan daerah tahun ini dapat terealisasi sesuai dengan target yang telah ditetapkan. “Untuk pendapatan daerah di Lampung Barat, selama ini masih mengandalkan pendapatan transfer dari pemerintah pusat,” tandasnya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan