Jelang Pengukuhan, Paskibraka Batuketulis Matangkan Persiapan

PASKIBRAKA: Kecamatan Batuketulis Kabupaten Lampung Barat terus mematangkan latihan anggota paskibraka menjelang pengukuhan.-Foto Dok-

BATUKETULIS - Anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Kecamatan Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat terus berlatih untuk mematangkan berbagai persiapan menjelang pengukuhan yang akan dilaksanakan pada 15 Agustus mendatang.

Tim pelatih paskibra dari unsur Satpol-PP sekaligus Kasi Trantib Batuketulis Aruman, mengatakan berbagai persiapan terus dimatangkan untuk memantapkan pengibaran bendera pada 17 Agustus mendatang. Untuk persiapan anggota paskibraka, kata dia sudah cukup baik.

 “Anggota paskibraka telah menjalani serangkaian kegiatan latihan selama kurang lebih sepekan lebih, mereka sudah dilatih dengan berbagai gerakan untuk menunjang di hari pelaksanaanya nanti bahkan dalam latihan tidak mengenal cuaca panas pun tetap latihan. Semoga pada hari H nanti dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” harapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan menjelang pengukuhan latihan terus dimaksimalkan salah satunya menaikan dan menurunkan bendera, yang dimaksudkan untuk mengasah kemampuan para anggota paskibraka. 

BACA JUGA:2 Pelajar Maju ke KSM Tingkat Nasional, Kankemenag Doakan Hasil Terbaik

“Dengan memantau latihan kita dapat melihat dan mengetahui hal-hal yang masih kurang sehingga bisa diperbaiki,” jelasnya.

Terakhir, pihaknya mengucapkan terimakasih atas support yang terus diberikan oleh camat, seluruh peratin serta petugas UPT Puskesmas Batuketulis. 

Selanjutnya ia juga mengimbau anggota paskibraka agar selalu menjaga stamina dan kesehatan. 

“Tetap jaga stamina dan kesehatan agar tetap fit hingga nantinya dapat menjalankan tugas dengan sukses karena kesuksesan dari pelaksanaan upacara akan dilihat dari kesuksesan pengibaran bendera pusaka,” tutupnya. (edi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan