Gabung Persib, Dewangga Tak Sabar Jalani El Clasico Lawan Persija

Jumat 04 Jul 2025 - 20:45 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda
Editor : Yogi Astrayuda

Radarlambar.bacakoran.co – Bek anyar Persib Bandung, Alfeandra Dewangga, mengaku tak sabar menanti satu laga spesial bersama tim barunya: El Clasico kontra Persija Jakarta.

 

Pemain berusia 23 tahun itu resmi direkrut Persib untuk mengarungi Liga 1 2025/2026 sekaligus tampil di ajang AFC Champions League Two (ACL 2). Kepindahannya ke Maung Bandung pun disambut meriah Bobotoh.

 

Dewangga sebenarnya bukan sosok asing bagi Persib. Pada Agustus 2019 silam, ia sempat menjalani seleksi tiga hari bersama Maung Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Kala itu, pelatih Robert Rene Alberts bahkan memintanya bertahan seminggu lebih lama karena terkesan dengan permainannya. Namun Dewangga akhirnya memilih bergabung dengan PSIS Semarang demi lebih dekat keluarga.

 

Kini, setelah resmi berseragam Persib, Dewangga mengungkapkan laga paling dinantikannya tak lain duel panas melawan Persija Jakarta. Rivalitas panjang kedua tim membuat laga ini selalu sarat gengsi dan penuh emosi.

 

“Saya paling suka pertandingan El Clasico. Pertandingan itu luar biasa penontonnya,” ujar Dewangga, dikutip dari kanal YouTube resmi Persib, Jumat (4/7).

 

Menurut eks pilar PSIS Semarang itu, bertanding di laga sebesar El Clasico bukan sekadar soal meraih tiga poin. Lebih dari itu, ini menjadi ajang membuktikan diri membawa tim kebanggaan meraih kemenangan di hadapan lautan suporter fanatik.

 

“Ya, bakal sangat ditunggu. Sebenarnya semua pertandingan ditunggu karena saya mau berkontribusi buat Persib. Tapi yang paling utama El Clasico,” kata Dewangga.

 

Dewangga yang turut mengantar Timnas U-23 Indonesia juara SEA Games 2023 ini pun mengaku siap menghadapi tekanan besar duel klasik tersebut. Dengan materi skuad anyar yang dimiliki Persib musim ini, Dewangga optimistis bisa menorehkan prestasi manis bersama Maung Bandung.(*)

Kategori :