BALIKBUKIT - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Lampung Barat memproyeksikan produksi kopi pada tahun 2024 ini sebesar 55.051 ton atau naik sekitar 2.000 ton lebih jika dibandingkan produksi di tahun 2024.
Kepala Disbunnak Lampung Barat Yudha Setiawan mengatakan untuk tahun 2024 target produksi kopi 55.051 ton. Dengan melihat kondisi saat ini, maka pihaknya berkeyakinan target produksi tersebut akan tercapai.
"Kami optimis target produksi tahun 2024 ini akan tercapai, berdasarkan hasil pantauan kami di lapangan itu sangat memungkinkan, dimana buah kopi sudah terlihat dan jauh lebih bagus dari tahun sebelumnya," kata dia menambahkan.
Dikatakannya, produksi kopi di Lampung Barat tahun 2023 mengalami penurunan bahkan tidak mencapai target. Angka sementara produksi kopi di Lampung Barat tahun 2023 sebanyak 52.325,8 ton.
“Angka produksi tahun 2023 tersebut dengan rata-rata produktivitasnya mencapai 1.046,1 kg per hektar. Jumlah produksi kopi tahun 2023 di Lampung Barat itu tentunya mengalami penurunan dibanding tahun 2022," kata dia.
Karena pada tahun 2022, produksi kopi di Lampung Barat mencapai 56.054 ton dengan rata-rata produksi 1.123 kg per hektar. “Kemudian untuk tahun 2021, produksi kopi di Lampung Barat juga mencapai sebanyak 54.563 ton atau rata-rata 1.093 kg per hektar,” imbuhnya. *