PESISIR TENGAH – Polres Pesisir Barat (Pesbar), Senin 1 Juli 2024 kemarin, menggelar syukuran dalam rangka HUT ke-78 Bhayangkara yang dipusatkan di Lobi Utama Komplek Perkantoran Pemkab Pesbar.
Hadir dalam kesempatan itu, Kapolres Pesbar, AKBP Alsyahendra, S. Ik., Bupati Pesbar Dr. Drs. Agus Istiqlal, S.H, M.H., Wakapolres Kompol Slamet Raharjo., Pejabat Utama Polres Pesbar, sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemkab Pesbar, Purnawirawan Polri dan tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Agus Istiqlal., mengucapkan selamat HUT ke-78 Bhayangkara, semoga dengan keberadaan anggota kepolisian Kabupaten setempat dapat mempertahankan statusnya sebagai wilayah paling aman di Lampung.
“ Sampai sekarang Kabupaten Pesbar merupakan daerah paling aman di Provinsi Lampung, karena itu melalui momen ini, saya berharap semua pihak dapat bersama-sama mempertahankan status itu,” kata dia.
Ditambahkannya, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tidak hanya menjadi tugas Polri saja, tapi tugas semua pihak, termasuk masyarakat yang berpengaruh dalam menciptakan apakah daerahnya aman atau tidak.
“ Semua pihak harus berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Pesbar, bahu membahu untuk menciptakan Kabupaten yang bebas dari aksi kriminalitas dan kegiatan merugikan lainnya,” terangnya.
Sementara itu, Kapolres Pesbar AKBP Alsyahendra., menganyampai harapannya agar Polri dapat terus berpegang teguh dalam marwahnya sebagai polisi yang melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.
“ Selain itu, menjaga Keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, itu merupakan sebuah retorikan yang sangat sederhana, tapi sangat sulit dilakukan jika tidak mendapat dukungan dari semua pihak,” ungkapnya.
Menurutnya, polisi merupakan bayang-bayang dari masyarakatnya, semoga masyarakat di Pesisir Barat dapat sejahtera, pemerintah semakin bersemangat dalam melaksanakan pembangunan ditengah masyarakat.
“ Semakin sejahteranya masyarakat semakin meningkat juga nilai-nilai budaya yang dibawa dalam kehidupan sehari-hari, kalau nilai-nilai budaya itu semakin meningkat kualitasnya ditengah masyarakat tentu akan membawa kepolisian langsung ke tengah masyarakat,” ujarnya.
Ditambahkannya, tahun ini merupakan tahun kedua Polres Pesbar dalam merayakan HUT Polri, semoga kegiatan itu dapat terus berlanjut dengan lebih baik dan terus lebih baik lagi.
“ Terima kasih kepada purnawirawan yang sempat hadir, karena tidak akan ada Polres Pesisir Barat tanpa ada purnawirawan yang dulu bertugas di kepolisian di Pesisir Barat ini,” pungkasnya. *