Hari Rabies Sedunia, DKPP Pesisir Barat Gelar Vaksinasi Rabies Gratis
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Pesisir Barat menggelar vaksinasi rabies secara gratis terhadap Hewan Penular Rabies (HPR) yang ada di Kabupaten setempat dalam rangka hari rabies sedunia .--Foto yayan.--
PESISIR TENGAH – Dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia (World Rabies Day) tahun 2024, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) menggelar vaksinasi rabies secara gratis terhadap Hewan Penular Rabies (HPR) di Kabupaten setempat.
Kabid Peternakan, Rahmat Nursan, mendampingi Kepala DKPP Kabupaten Pesbar, Unzir, S.P., mengatakan, kegiatan vaksinasi rabies terhadap HPR dalam rangka menyambut dan memperingati hari rabies sedunia tahun 2024 itu dilaksanakan selama dua hari sejak Rabu dan Kamis (18-19 September 2024), di Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Pesisir Tengah yang ada di Pekon Rawas.
“Selain pemberian vaksin rabies, pemilik HPR juga bisa langsung berkonsultasi dengan dokter hewan, terkait dengan HPR peliharaannya,” katanya, Kamis 19 September 2024.
Dikatakannya, DKPP Pesbar juga memberikan vitamin terhadap HPR seperti Kucing, Anjing, Kera dan HPR jenis lainnya itu secara gratis. Sementara itu, dalam pelaksanaan vaksinasi rabies yang dilaksanakan selama dua hari itu tercatat sebanyak 16 ekor HPR jenis kucing yang divaksin rabies. Sedangkan, untuk HPR jenis lainnya itu tidak ada yang dibawa oleh pemiliknya ke lokasi vaksinasi rabies gratis tersebut.
“Vaksin rabies ini juga dilakukan serentak di seluruh Indonesia, mudah-mudahan bisa bermanfaat dan membantu pemilik HPR di Pesbar ini dalam mendapat vaksinasi rabies,” jelasnya.
Masih kata dia, pemberian vaksin rabies itu juga sebagai upaya pencegahan terhadap penyakit rabies pada hewan peliharaan. Seperti diketahui bahwa, biasanya rabies ditularkan dari hewan yang sudah terinfeksi rabies. Hewan yang terinfeksi rabies itu relative lebih agresif dan juga biasanya menggigit hewan lain. Karena itu, manusia juga bisa tergigit, bagi yang terkena gigitan HPR yang sudah terinfeksi itu tentunya juga akan menginfeksi manusia hingga berdampak fatal terhadap kesehatannya.
“Karena itu, DKPP Pesbar akan terus melakukan pencegahan terhadap penyakit rabies, salah satunya dengan upaya pemberian vaksinasi rabies terhadap HPR yang akan terus dilaksanakan di beberapa titik wilayah yang banyak HPR nya,” pungkasnya.(yayan/*)