AC Milan Terima Kekalahan Perdana di Era Sergio Conceicao, Juventus Menang 2-0
Juventus kalahkan AC Milan dengan Skor 2-0 - Foto Facebook--
Juventus terus menekan, dengan Teun Koopmeiners dan Nico Gonzalez yang masing-masing mendapatkan peluang untuk membuka skor. Namun, upaya mereka masih belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-59, Juventus akhirnya memecah kebuntuan berkat gol Samuel Mbangula yang memanfaatkan umpan dari Nico Gonzalez. Lima menit kemudian, Timothy Weah menggandakan keunggulan Juventus melalui assist dari Khephren Thuram.
Meski AC Milan mencoba untuk merespons, kedudukan 2-0 tetap bertahan hingga pertandingan berakhir.
Susunan Pemain:
Juventus: Di Gregorio; Cambiaso, Gatti, Kalulu, McKennie; Locatelli, K Thuram; Yildiz, Koopmeiners, Mbangula; Nico Gonzalez
AC Milan: Maignan; Emerson Royal, Tomori, Gabbia, Theo Hernandez; Bennacer, Fofana; Musah, Reijnders, Leao; Abraham
Dengan kemenangan ini, Juventus semakin mendekati posisi puncak klasemen, sementara AC Milan harus memperbaiki performa mereka untuk kembali bersaing di papan atas.(*)