Penjual Mainan di Ragunan Raup Untung Besar Selama Libur Lebaran 2025

Pada libur Lebaran 2025, penjual mainan di kawasan Ragunan, Jakarta, melaporkan lonjakan pendapatan yang signifikan. Foto Dok/Net ---

Radarlambar.bacakoran.co - Pada libur Lebaran 2025, penjual mainan di kawasan Ragunan, Jakarta, melaporkan lonjakan pendapatan yang signifikan. Salah satunya, Eva (45), seorang pedagang mainan dan boneka di pintu Timur Ragunan, mengungkapkan bahwa omzetnya mengalami peningkatan sekitar 70 persen dibandingkan hari-hari biasa.

Omzetnya pasti naik, sekitar 70 persen dibandingkan hari biasa, ujar Eva saat ditemui di lokasi, Kamis (3/4/2025). Ia menjelaskan bahwa biasanya ia hanya mendapatkan sekitar Rp 200.000 per hari. Namun, selama liburan Lebaran kali ini, pendapatannya mencapai hingga Rp 1 juta per hari.

Eva menjual berbagai jenis mainan dan boneka anak dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 150.000. Mainan yang paling mahal adalah mobil remot. Dari setiap penjualan, Eva memperoleh keuntungan sekitar Rp 5.000 per item yang dijual.

Senada dengan Eva, Ita (40), pedagang mainan lainnya, juga mencatatkan kenaikan omzet yang signifikan selama libur Lebaran 2025. Pada hari biasa, pendapatan saya hanya sekitar Rp 300.000 sampai Rp 400.000, namun saat Lebaran bisa mencapai Rp 800.000 per hari, katanya.

Ita menyebutkan bahwa momen Lebaran sangat berpengaruh pada pendapatannya, terutama karena tingginya jumlah pengunjung yang datang ke Ragunan.  Banyak anak-anak yang tertarik untuk membeli mainan selama liburan Lebaran ini, ungkapnya. Ita menjual berbagai macam mainan, seperti boneka, bando, dan mobil-mobilan, dengan harga yang mulai dari Rp 25.000 hingga Rp 200.000.

Peningkatan pendapatan ini menunjukkan betapa pentingnya momen liburan bagi pedagang di kawasan wisata seperti Ragunan, yang selalu ramai pengunjung, terutama selama Lebaran.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan