BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat dan Angin Kencang untuk 19-20 April 2025

BMKG memperingatkan adanya potensi gangguan cuaca akibat kemunculan dua bibit siklon tropis yang terpantau di sekitar wilayah Indonesia. Foto Dok/Net ---

Radarlambar.bacakoran.co – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem untuk akhir pekan ini, Sabtu dan Minggu (19–20 April 2025). Peringatan ini menyasar hampir seluruh wilayah Indonesia seiring dengan peralihan musim atau pancaroba yang saat ini sedang berlangsung.

 

Musim pancaroba merupakan masa transisi dari musim hujan ke musim kemarau, yang dikenal rawan terjadi hujan lebat, angin kencang, serta perubahan cuaca yang mendadak dan ekstrem.

 

Dalam periode tersebut, sejumlah wilayah diprediksi akan mengalami hujan intensitas sedang hingga sangat lebat yang berpotensi disertai angin kencang. Hal ini meningkatkan risiko terjadinya bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, hingga banjir bandang.

 

Peringatan Cuaca Sabtu, 19 April 2025

BMKG menetapkan status Waspada (hujan sedang–lebat) untuk wilayah berikut:

 

Sumatera: Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, dan Lampung.

 

Jawa dan Bali: Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur.

 

Nusa Tenggara dan Kalimantan: NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan