Tinjau Korban Kebakaran Dedi Irawan Serahkan Bantuan

Bupati Pesbar Dedi Irawan menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran-Foto Dok---

Radarlambar.Bacakoran.co – Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), hingga kini terus memberikan perhatian serius kepada masyarakat yang tertimpa musibah, seperti terhadap korban kebakaran di Kelurahan Pasarkota Krui, Kecamatan Pesisir Tengah.

Bupati Pesbar, Dedi Irawan, didampingi Pj. Sekda Tedi Zadmiko, S. Km, dan Tim Pengkajian Kebutuhan Pasca Bencana (Jitupasna), menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran sekaligus melakukan pendataan kerugian yang disebabkan oleh kebakaran tersebut.

Dalam penyerahan tersebut, Bupati Dedi Irawan, berupa dana santunan dan beberapa paket kebutuhan pokok untuk korban musibah kebakaran dalam rangka membantu memenuhi kebutuhan pasca musibah kebakaran yang terjadi.

Dalam kesepatan itu, Dedi Irawan mengcuapkan turut prihatin atas musibah kebakaran yang dialami masyarakat. Semoga keluarga korban diberi ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini. 

“Semoga bantuan yang disalurkan bisa membantu meringankan beban yang dialami atas kejadian musibah kebakaran tersebut,” kata dia.

Selain itu, dirinya juga telah meminta Tim Jitupasna untuk melakukan pendataan terkait kerugian akibat musibah kebakaran tersebut, sehingga nantinya bisa menjadi bahan tindak lanjut kedepannya.

“Kabupaten Pesbar meliki Tim Jitupasna yang merupakan gabungan dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), mereka bertugas untuk melakukan pendataan dan menyiapkan bantuan terhadap korban bencana,” terangnya.

Ditambahkannya, hasil pendataan yang dilakukan nantinya akan dibahas untuk menjadi dasar dalam menentukan bantuan untuk korban bencana, seperti korban kebakaran tersebut.

“Nanti akan ada bantuan sosial dan bantuan perumahan yang diterima korban kebakaran, namun untuk besarannya akan dibahas terlebih dahulu oleh tim Jitupasna Kabupaten Pesbar,” pungkasnya. (yogi/*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan