Kekalahan dari Cagliari Bawa Venezia Kembali ke Zona Degradasi, Jay Idzes Absen Lawan Juventus

Jay Idzes. Foto//net--
Radarlambar.bacakoran.co - Venezia FC kembali harus merasakan getirnya berada di zona degradasi usai menelan kekalahan dari Cagliari dalam lanjutan pekan ke-37 Serie A 2024/2025. Laga yang berlangsung di Sardegna Arena pada Senin (19/5/2025) itu berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan tuan rumah.
Hasil ini membuat posisi Venezia di klasemen sementara merosot ke peringkat ke-19. Mereka kini terpaut dua poin dari Lecce yang berada di batas aman zona degradasi, sehingga peluang untuk bertahan di Serie A masih terbuka—meski sangat tipis.
Harapan Venezia akan ditentukan di laga terakhir musim ini, di mana mereka harus menghadapi tantangan berat dari raksasa Italia, Juventus. Kemenangan menjadi harga mati jika ingin tetap bermain di kasta tertinggi musim depan.
Namun, cobaan semakin berat datang bagi Venezia setelah kapten tim dan bek andalan mereka, Jay Idzes, dipastikan absen pada laga penentuan tersebut. Pemain yang juga membela timnas Indonesia itu menerima kartu kuning saat menghadapi Cagliari, yang membuatnya terkena akumulasi dan harus menjalani larangan bermain.
Idzes sendiri tampil penuh dalam pertandingan tersebut, namun tak mampu membawa timnya menghindari kekalahan. Usai pertandingan, ia menyampaikan kekecewaannya atas hasil buruk yang diterima tim serta ketidakmampuannya untuk tampil di laga krusial berikutnya.
“Hasil ini sungguh mengecewakan,” tulis Idzes melalui akun Instagram pribadinya. “Sekarang hanya tersisa satu kesempatan pada hari Minggu. Saya tidak bisa bermain, tetapi akan memberikan dukungan penuh dari tribun.”
Meski kondisi timnya sedang sulit, pemain berusia 24 tahun itu tetap menyuarakan semangat positif dan optimisme.