Peran Komite Sekolah Dorong Prestasi Siswa SMKN 4 Bandar Lampung

Kepala SMKN 4 Bandar Lampung, Hj Dewi Ningsih, M.Pd saat diwawancarai Awak media. -Foto Anggi RhaisaRadar Lampung-

Radarlambar.bacakoran.co - SMKN 4 Bandar Lampung yang telah dikenal sebagai SMK Pusat Unggulan di Provinsi Lampung, tidak lepas dari peran aktif komite sekolah dalam mendukung prestasi siswa. Komite sekolah bersama masyarakat memberikan kontribusi signifikan melalui sumbangan dan dukungan untuk peningkatan kualitas pembelajaran dan prestasi siswa.

Kepala SMKN 4 Bandar Lampung, Hj Dewi Ningsih, M.Pd, menyatakan bahwa dukungan orang tua dan komite sekolah sangat penting dalam mengasah keterampilan dan kompetensi siswa. Selain itu, pembaruan sarana dan prasarana belajar juga terus dilakukan agar siswa dapat mengikuti perkembangan zaman dan bersaing secara optimal.

Dewi menegaskan bahwa dana dari komite sekolah dikelola secara transparan dan digunakan untuk memajukan berbagai kegiatan di sekolah. Hal ini terlihat dari berbagai prestasi yang telah diraih, seperti keberhasilan SMKN 4 Bandar Lampung menjadi salah satu penyumbang medali emas pada Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Tingkat Nasional 2024 bidang Perhotelan.

Pada tahun ini, SMKN 4 Bandar Lampung berencana kembali mengirimkan siswa-siswinya untuk mengikuti LKS hingga tingkat nasional, khususnya dalam bidang Perhotelan, Restoran Service, dan Komputer dari total 37 mata lomba yang dipertandingkan.

Selain itu, SMKN 4 Bandar Lampung juga mengelola puluhan teaching factory (tefa) yang mencakup berbagai bidang keahlian, mulai dari perhotelan, kuliner, busana, otomasi tata kelola perkantoran, hingga perjalanan wisata. Sekolah ini juga ditunjuk sebagai salah satu SMK percontohan di Provinsi Lampung dengan program kelas migran.

LKS SMK 2025 merupakan ajang kompetisi bergengsi bagi siswa SMK yang diselenggarakan secara bertingkat, mulai dari tingkat sekolah, provinsi, hingga nasional. Sosialisasi lomba dilakukan pada April 2025, diikuti dengan seleksi tingkat sekolah dan provinsi hingga Juni 2025. Technical meeting persiapan lomba dijadwalkan pada 10 Juli 2025, sementara lomba akan digelar secara daring pada 27 Juli hingga 1 Agustus 2025.

Dengan kolaborasi kuat antara komite, sekolah, dan masyarakat, SMKN 4 Bandar Lampung optimistis dapat terus meningkatkan prestasi dan mencetak lulusan yang kompeten serta siap bersaing di dunia kerja. (*/nopri)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan