Persib Bandung Ditahan Dewa United, Bojan Hodak Tetap Optimistis

Persib Bandung Ditahan Dewa United, Bojan Hodak Tetap Optimistis--
Radarlambar.bacakoran.co - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai performa timnya terus mengalami perkembangan meski hanya bermain imbang 1-1 melawan Dewa United pada laga penyisihan Grup B Piala Presiden 2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (8/7/2025). Hasil ini diperoleh setelah sebelumnya Maung Bandung kalah 0-2 dari klub Thailand, Port FC, pada laga perdana, Minggu lalu.
Pada pertandingan tersebut, Persib sempat unggul lebih dulu lewat gol Wiliam Marcilio di menit ke-65. Namun kemenangan yang sudah di depan mata buyar usai Dewa United menyamakan kedudukan melalui penalti Egy Maulana Vikri jelang laga usai, tepatnya pada menit ke-90.
Menurut Bojan, penampilan anak asuhnya terutama di babak kedua sudah cukup bagus. Mereka bahkan mampu memecah kebuntuan lebih dahulu. Sayangnya, satu kesalahan di lini belakang pada penghujung laga harus dibayar mahal.
"Saya rasa pertandingan kami sebenarnya jauh lebih baik dibanding hasil akhirnya. Satu kesalahan di menit terakhir membuat kemenangan lepas begitu saja. Tapi saya yakin tim ini akan terus berkembang, apalagi kami baru berlatih kurang dari satu pekan dan sudah langsung bermain," ujar pelatih asal Kroasia itu usai pertandingan.
Ajang Persiapan Jelang Liga 1 dan ACL Two
Bojan juga menegaskan bahwa Piala Presiden 2025 ini lebih diarahkan sebagai persiapan Persib untuk menghadapi Liga 1 dan AFC Championship League Two. Dia melihat banyak hal positif dari dua laga yang sudah dijalani timnya.
"Saya lebih melihat sisi positifnya. Pemain asing kami juga perlahan mulai kembali fit. Jika kondisi mereka sudah benar-benar prima, semuanya akan lebih baik," katanya.
Ia pun memuji performa pemain anyar Persib musim ini, seperti Alfeandra Dewangga yang dinilai tampil impresif di dua laga awal. Bojan juga menyoroti potensi pemain muda seperti Zulkifli Lukmansyah dan Nazriel Alfaro Syahdan yang dinilainya terus menunjukkan perkembangan.