Submit SIPKA Triwulan I, Capaian Kinerja 38,92%

20042024--

BALIKBUKIT - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat Drs. H. Muhammad Yusuf, MM.,Pd didampingi Kasubbag TU H. Miftahus Surur, S.Ag.,M.Si serta seluruh Kasi dan Penyelenggara Kankemenag Lambar melakukan Submit Laporan capaian kinerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat Periode Triwulan 1 Tahun 2024 di Kantor setempat

Submit Laporan Capaian Kinerja Triwulan I Tahun 2024 dilakukan melalui Sistem Informasi Performa Kementerian Agama (SIPKA), dengan hasil capaian kinerja 38,92% dan realisasi anggaran sebesar 24,88%.

Kepala Kankemenag Lambar M. Yusuf mengatakan bahwa capaian kinerja triwulan I tahun 2024 ini masih terealisasi dengan nilai  38,92% dengan predikat kurang.  “Hal ini wajar, karena kegiatan tersebut berjalan selama 3 bulan terhitung dari bulan Januari hingga Maret. Baik kegiatan yang tidak menggunakan  anggaran  maupun yang menggunakan anggaran,” ungkapnya.

Lebih lanjut Yusuf mengemukakan bahwa untuk mencapai target kinerja triwulan atau semester berikutnya dengan performa yang lebih baik maka diperlukan semangat kerja yang kuat, disiplin, tepat waktu,  efektif dan efesien, agar  target  yang ingin dicapai dapat sesuai dengan harapan.

“Data dasar dari capaian ini bersumber dari hasil kinerja triwulan I seluruh Satker dilingkungan Kankemenag Lambar. Melalui aplikasi ini maka dapat terlihat dan termonitor sejauh mana capaian kinerja kita. Maka hal ini juga dapat menjadi bahan evaluasi kita bersama,” terangnya.

Oleh karena itu, dirinya berharap setiap Satker harus berkerja secara profesional dengan menggunakan waktu yang ada secara efektif dan efesien. “Saya berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” harapnya

Selanjutnya ia mengajak seluruh jajarannya untuk terus bekerja sama dan bersinergi dalam mewujudkan visi dan misi Kementerian Agama. Ia yakin dengan kerja keras dan dedikasi yang tinggi, Kemenag Lambar dapat menjadi contoh dan teladan bagi instansi lain dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan