Bawaslu Verifikasi Berkas Adm Panwascam Existin

Ilustrasi Pilkada Serentak--

PESISIR TENGAH – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Barat hingga kini masih melakukan tahapan verifikasi berkas administrasi anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Existing yang merupakan Panwascam Pemilu 2024, untuk Panwascam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 di Kabupaten Pesbar.

Ketua Bawaslu Kabupaten Pesbar, Abd.Kodrat S, S.H, M.H., mengatakan, sesuai dengan jadwal bahwa pada 23-27 April 2024 merupakan tahapan penerimaan dan verifikasi berkas administrasi anggota Panwascam Existing. Hal itu sesuai dengan Petunjuk Teknis (Juknis) dari Bawaslu Republik Indonesia (RI), mengenai perekrutan anggota Panwascam dalam Pilkada tahun 2024 di Kabupaten Pesbar.

“Sampai saat ini masih dalam tahapan verifikasi berkas administrasi bagi Panwascam Existing diseluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Pesbar ini,” katanya.

Dijelaskannya, setelah tahapan verifikasi tersebut juga sekaligus dilaksanakan evalusi kinerja terhadap Panwascam Existing. Sehingga, dalam evaluasi kinerja itu menjadi salah satu tahapan yang penting. Mengingat kinerja Panwascam Existing itu harus benar-benar sesuai, dan juga dalam penilaian kinerja tersebut akan mempengaruhi terhadap Panwascam Existing itu sendiri.

“Dari hasil evaluasi kinerja terhadap Panwascam Existing itu, pada 28-30 April 2024, Bawaslu setempat akan melakukan konsultasi ke Bawaslu Provinsi Lampung,” jelasnya.

Masih kata Kodrat, konsultasi yang akan dilakukan itu tentunya terkait dengan keterpenuhan syarat sebagai Panwascam Existing. Artinya, besar kemungkinan Panwascam existing tersebut ada yang tidak lulus atau tidak memenuhi kriteria. Karena itu, nanti Bawaslu Kabupaten Pesbar juga tetap akan melakukan perekrutan calon anggota Panwascam baru untuk Pilkada 2024 di Pesbar ini sesuai dengan Juknis yang ada.

“Seperti diketahui bahwa sesuai dengan jadwal tahapan, untuk penetapan dan pengumuman Panwascam Existing yang memenuhi syarat itu dijadawalkan pada 1-2 Mei 2024, dan pada 3-4 Mei 2024 dijadwalkan untuk proses rekrutmen bagi pendaftar baru,” pungkasnya. *

Tag
Share