Ini Cara Perhitungan Poin WSL Krui Pro QS5000

foto dok--

PESISIR TENGAH – Kejuaraan WSL Krui Pro QS5000 tahun 2024 hingga kini masih berlangsung, kejuaraan surfing yang ke enam kalinya di gelar di Kabupaten Pesisr Barat itu telah memasuki hari keenam atau tiga hari menjelang babak final yang akan dilaksanakan, Selasa 4 Juni mendatang.

Di lansir dari laman resmi worldsurfleague.com, gelaran WSL Krui Pro itu terdapat format pelaksanaan kegiatan mulai dari babak penyisihan hingga babak final. Dalam babak penyisihan itu jumlah heat atau sesi bergantung pada jumlah peserta untuk memperebutkan tiket sisa ke babak selanjutnya.

Dalam setiap heat akan ada empat peselancar yang bertanding untuk memperebutkan dua posisi teratas sebagai tiket untuk melaju ke babak selanjutnya dengan hitungan poin akumulasi tertinggi dan dua posisi terbawah akan tersingkir.

Kemudian, perolehan poin yang bisa diraih oleh peselancar merupakan dua poin terbaik dari ombak yang berhasil ditaklukkan, peselancar dapat mengambil ombak yang tidak terbatas tapi hanya dua ombak dengan poin tertinggi yang akan di akumulasi.

Durasi setiap heat adalah sekitar 25 menit dan setiap peselancar dapat menangkap ombak sebanyak mungkin. Skor utuk setiap gelombang adalah 0,1 hingga 10,0 dengan dua gelombang terbaik untuk setiap peselancar yang akan dihitung.

Adapun, sistem penilaian didasarkan pada lima kriteria yang mencerminkan elemen inti olahraga ini yaitu: Komitmen dan tingkat kesulitan, Manuver yang inovatif dan progresif, Variasi manuver, Kombinasi manuver utama, Kecepatan, kekuatan, dan aliran.

Untuk mendapatkan poin maksimal, peselancar harus menguasai ombak yang didapat dan bermanuver sebaik mungkin dengan menunjukkan kekuatan dan variasi yang dhasilkan, sehingga bisa meraih poin tertinggio dari dua ombak dengan poin terbaik yang didapatkan. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan