Kekecewaan Wartawan Usai Hadiri Pertemuan dengan Bupati dan Wabup

Selasa 11 Mar 2025 - 17:33 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Nopriadi

BALIKBUKIT - Sejumlah wartawan Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mengungkapkan rasa kecewa usai mengikuti pertemuan dengan Bupati Parosil Mabsus dan Wakil Bupati Mad Hasnurin, yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) di Aula Pesagi Senin, 10 Maret 2025.

Kekecewaan para jurnalis bukan karena isi pertemuan tersebut, melainkan karena suasana yang tidak sesuai dengan harapan mereka. 

Banyak yang merasa bahwa Diskominfo seolah mengadakan tatap muka yang terkesan formal dan terkesan tidak memberikan perhatian yang layak, terutama mengingat pertemuan ini berlangsung di bulan suci Ramadan.

Sumarlin, salah satu wartawan yang hadir, menyatakan bahwa peserta pertemuan bukan hanya berasal dari Kecamatan Balik Bukit atau daerah sekitar, tetapi juga datang dari berbagai penjuru Kabupaten Lampung Barat. Mereka rela menyisihkan waktu dari aktivitas rutin untuk hadir dalam acara tersebut.

Namun, setelah Bupati Parosil Mabsus memberikan sambutan dan berpamitan, suasana pertemuan langsung bubar begitu saja. Tidak ada lagi interaksi atau penghormatan kepada para tamu undangan yang sudah hadir jauh-jauh dari berbagai wilayah.

Naga Rio  Salah seorang wartawan, yang berasal dari Kecamatan Kebuntebu, bahkan harus menumpang angkutan umum Damri untuk menghadiri acara tersebut. Dan itu dilakukan sebagai bentuk penghargaan atas undangan yang diberikan diskominfo.  

"Seharusnya, ada perhatian lebih terhadap wartawan mengingat sudah datang dari jauh untuk bertatap muka dengan para pemimpin daerah," katanya. 

Bagi banyak wartawan, pertemuan ini seharusnya menjadi kesempatan untuk mendapatkan informasi lebih banyak mengenai program kerja dan kebijakan pemerintah daerah. Namun, kekecewaan ini memberikan kesan bahwa pertemuan tersebut hanya sekadar formalitas semata. *

Kategori :