Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Tak Terbendung

Senin 17 Mar 2025 - 16:36 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Edi Prasetya

Radarlambar.bacakoran.co- Marc Marquez menunjukkan dominasinya di ajang MotoGP Argentina 2025 yang digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Senin (17/3) dini hari WIB.

Marquez tampil konsisten sepanjang balapan dan sukses membawa pulang kemenangan keduanya secara beruntun di musim ini.

Sejak balapan dimulai, Marquez langsung memimpin dari posisi start terdepan. Namun, sempat terjadi persaingan ketat di lintasan ketika Alex Marquez dari Gresini Racing berhasil menyalip Marquez di tikungan kedua setelah sang kakak melakukan kesalahan kecil.

Persaingan antara dua bersaudara itu terus berlanjut hingga pertengahan balapan, saat Marc Marquez berhasil merebut kembali posisi pertama. Meskipun Alex kembali memberi tekanan dan sempat memimpin lagi, keunggulan akhirnya kembali berpihak kepada Marc saat balapan menyisakan lima lap.

Setelah berhasil menyalip Alex, Marquez terus menjaga ritme balapan dan memperlebar jarak hingga lebih dari satu detik. Keunggulan tersebut tidak terkejar hingga garis finis, memastikan dirinya sebagai pemenang di MotoGP Argentina 2025. Kemenangan ini juga melengkapi hasil sprint race yang dimenangi Marquez sehari sebelumnya.

Dengan hasil ini, Marquez memperkokoh posisinya di puncak klasemen sementara MotoGP 2025 dengan raihan 74 poin. Posisi kedua tetap ditempati Alex Marquez yang mengoleksi 58 poin. Sementara itu, rekan satu tim Marc di Ducati, Francesco Bagnaia, bertahan di peringkat ketiga dengan 43 poin.

Musim ini Marquez tampak kembali ke performa terbaiknya setelah juga memenangi seri sebelumnya di Thailand. Keberhasilan meraih dua kemenangan beruntun membuat dirinya menjadi kandidat kuat untuk merebut gelar juara dunia musim 2025.

Narasumber resmi dari penyelenggara MotoGP, Dorna Sports, mencatat Marquez kini menjadi salah satu pembalap yang konsisten mendominasi di awal musim ini.

Berikut posisi sepuluh besar klasemen sementara MotoGP 2025:

1. Marc Marquez - 74 poin  

2. Alex Marquez - 58 poin  

3. Francesco Bagnaia - 43 poin  

4. Franco Morbidelli - 37 poin  

5. Ai Ogura - 25 poin  

6. Johann Zarco - 25 poin  

Kategori :