FKPPM Ajak Warga Sidodadi-Batuapi, Kasih Atensi Para Calon Legislatif Perjuangkan Pembangunan Jalan

Minggu 21 Jan 2024 - 23:31 WIB
Reporter : Rinto
Editor : Haris T

PAGRDEWA - Forum Komunikasi Pemuda Pelajar dan Mahasiswa (FKPPM) Kabupaten Lampung Barat angkat bicara dalam menyuarakan aspirasi warga Pekon Batuapi dan Sidodadi, Kecamatan Pagardewa atas kondisi jalan poros yang masih berupa tanah merah yang berdampak terhadap lambannya segala kegiatan baik masyarakat maupun pemerintah dan menempatkan dua pekon itu sebagai wilayah terisolir. 

FKPPM Lambar mendesak Pemkab Lambar agar memprioritaskan pembangunan jalan dua pekon tersebut yang mading-masing mengarah ke Pekon Basungan. 

Koordinator FKPPM Lambar Anton Hilman, S.SI., menyampaikan bahwa sekarang ini capaian pembangunan di Lambar sangat pesat bahkan salah satu hasil nyata dari Pitu Program Pemerintahan Parosil Mabsus, yaitu Infrastruktur Mantab kondisi jalan kabupaten tersebut mencapai 70 % persen dengan status kondisinya baik.

Hanya saja jalan poros dua pekon itu belum mampu ditangani pembangunan dengan berbagai faktor baik keterbatasan anggaran atau juga perioritas pembangunan lain yang tak kalah pentingnya. 

Karena itu, diharapkan  2024 ini pembangunan infrastruktur jalan dapat dilaksanakan menggunakan Anggaran Pendapat Belanja Daerah (APBD). Baik APBD Murni maupun Perubahan.

Dituturkan Anton, dengan kondisi jalan yang masih berupa tanah jelas ketika terjadi hujan apalagi sekarang ini cuaca cenderung hujan badan jalan berubah menjadi licin bahkan kubangan yang mempengaruhi lalu lintas bahkan hanya mampu dilewati oleh masyarakat yang memang sudah paham jalur.

“Okelah bagi masyarakat umum dengan kondisi jalan seperti itu Mereka sudah terbiasa namun bagaimana jika kita lihat merasakan kondisi jalan masih menjadi lumpur anak-anak sekolah dituntut untuk belajar tepat waktu bayangkan jika itu selalu terjadi dan mereka alami,” ungkapnya.

Karena itu, FKPPM pun meminta masyarakat untuk memanfaatkan momentum politik pesta demokrasi ini dengan membuat komitmen dengan para calon legislatif.

Karena nanti yang akan menjadi penyambung dan yang terdepan memperjuangkan aspirasi warga adalah Anggota DPRD Dapil tersebut.

Dan inipun dapat menjadi bahan dialog dengan para caleg yang incumbant, kenapa belum mampu memperjuangkan pembagunan jalan menuju Batu Api dan Sidodadi. 

“Jangan berikan cek kosong pada para calon wakil rakyat tersebut, harus diisi oleh warga yang nantinya akan ditagih untuk direalisasikan komitmen tersebut,” urai dia.

Terpisah Peratin Sidodadi Anilah Rahmayanti, mengakui ketika terjadi musim hujan seperti saat ini bukan saja aktivitas yang terganggu melainkan pasokan kebutuhan bahan pokok khususnya sembako itu sulit yang berdampak terhadap naiknya harga jual bahkan sampai langkahnya kebutuhan.

Aparat Pekon Batu Api Taim, juga menyampaikan keluhan serupa dan betul-betul berharap pemerintah dapat memberikan perhatian pembangunan terutama infrastruktur jalan untuk dua pekan tersebut agar warga dapat merasakan kelancaran mobilitas sebagaimana wilayah lainnya. (*)  

Kategori :