Mantap! Lampung Barat Raih Juara I Bazar UMKM Pangan Lokal Tingkat Provinsi Lampung

Jumat 03 Nov 2023 - 19:39 WIB

Radar Lambar - Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lampung Barat kembali meraih juara I Bazar UMKM Pangan Lokal Tingkat Provinsi Lampung dalam rangka Peringatan Hari Pangan Sedunia ke 43 tahun 2023 yang diselenggarakan di Lapangan Korpri Kantor Gubernur, Teluk Betung, Bandar Lampung, Jumat (3 November 2023).

Sekadar diketahui, pada tahun 2022 lalu, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lampung Barat juga berhasil meraih juara I Bazar UMKM Pangan Lokal Tingkat Provinsi Lampung, dengan menampilkan sejumlah produk unggulan Kabupaten Lampung Barat. 

Tampak hadir pada acara tersebut dari Kabupaten Lampung Barat yaitu Penjabat (Pj) Bupati Drs. Nukman, M.M, Ketua TP PKK Zelda Naturi Nukman, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dewi Adi Utama, sejumlah pengurus TP PKK Kabupaten, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Maidar, S.H, M.Si,  serta tim Dinas Ketahanan Pangan.

“Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lampung Barat berhasil meraih juara I Bazar UMKM Pangan Lokal Tingkat Provinsi Lampung. Kita sudah dua tahun berturut turut meraih juara I,” tegas Kepala Dinas Ketahanan Pangan Maidar, S.H, M.Si didampingi Kabid Konsumsi, Penganekaragaman, Mutu dan Keamanan Pangan Kelana Indah, S.Shut, M.P, Jumat (3 November 2023).

Maidar mengungkapkan, dalam rangka peringatan hari pangan sedunia ke-43 tahun, Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung bekerjasama dengan TP PKK Provinsi Lampung menggelar lomba cipta menu B2SA, Bazar UMKM Pangan Lokal dan Festival Produk Unggulan Pertanian. 

“Peserta kegiatan ini berasal dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Lampung,” ucapnya.

Untuk Lampung Barat, lanjut dia, bahan Bazar UMKM Produk Lokal yang ditampilkan oleh Dinas Ketahanan Pangan yaitu produk olahan tanaman pangan lokal hasil perkebunan, tanaman pangan, hortikultura, perikanan dan peternakan.

“Produk yang kita tampilkan antara lain seperti produk kopi bubuk, dodol kopi, cascara cookies, minuman jahe, tiramisu cookies dan lainnya,” ungkap Maidar.

Masih kata dia, tujuan dilaksanakannya sejumlah kegiatan dalam rangka hari pangan sedunia itu yaitu meningkatkan pengetahuan masyarakat akan pentingnya konsumsi pangan B2SA, mendorong dan meningkatkan kreativitas masyarakat dalam mengembangkan atau menciptakan menu B2SA berbasis sumber daya lokal, mendukung peningkatan produksi, inovasi, akses pasar dan peningkatan omzet pelaku usaha, UMKM sektor pertanian serta mempromosikan produk-produk unggulan dari kabupaten/ kota se-Provinsi Lampung pada masyarakat.

Sementara sasarannya yaitu percepatan penganekaragaman konsumsi pangan berbasis sumber daya lokal, menurunkan ketergantungan konsumsi beras dan meningkatkan konsumsi pangan lokal sumber karbohidrat lainnya, serta meningkatkan produksi dan inovasi produk unggulan pertanian dari kabupaten/ kota di Provinsi Lampung.

“Atas diraihnya juara I Bazar UMKM Pangan Lokal tersebut kita mendapatkan hadiah berupa tropy dan uang tunai,” kata dia.

Maidar berharap dengan diraihnya juara I Bazar UMKM Pangan Lokal tingkat provinsi tersebut, produk pangan lokal dari UMKM dan KWT Lampung Barat dapat lebih dikenal masyarakat luas serta pemasarannya semakin meningkat.

“Kita berharap dengan produk pangan lokal dari UMKM dan KWT Lampung Barat dapat lebih dikenal masyarakat luas dan pemasarannya semakin meningkat. Bahkan beberapa produk sudah masuk e-commerce, sehingga diharapkan omset penjualan semakin meningkat,” tutupnya. *

Kategori :