PESISIR TENGAH – Dinas Perikanan (Diskan), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), terus mengingatkan seluruh nelayan di kabupaten setempat agar waspada dan berhati-hati saat berangkat melaut, hal itu karena cuaca buruk diperkirakan akan berlangsung hingga akhir Maret mendatang.
Kadis Perikanan Pesbar Armen Qodar, S.P., mengatakan angin kencang saat ini masih terjadi di Kabupaten Pesbar dan berdampak pada gelombang laut, sehingga harus diwaspadai oleh nelayan.
“ Sekarang kondisi cuaca sedang tidak bersahabat, sehingga harus diwaspadai oleh nelayan, agar terhindar dari kecelakaan laut atau hal-hal yang tidak diinginkan lainnya,” kata dia.
Dijelaskannya, wilayah perairan laut Kabupaten Pesbar berhadapan langsung dengan Samudera Hinida, sehingga saat terjadi cuaca buruk seperti angin kencang gelombang laut akan cepat berubah.
“ Sekarang ini angin kencnag sedang terjadi di wilayah Kabupaten Pesbar, sehingga berdampak pada gelombang laut, karena itu harus diwaspadai oleh nelayan agar tidak terjadi kecelakaan laut,” terangnya.
Menurutnya, pihaknya juga mengimbau nelayan agar melihat kondisi terlebih dahulu sebelum berangkat melaut, jika gelombang laut tidak mendukung, nelayan diminta untuk meliburkan diri terlebih dahulu.
“ Ada baiknya nelayan meliburkan diri untuk sementara waktu, hingga kondisi cuaca kembali bersahabat, jangan sampai memaksakan diri untuk tetap berangkat melaut saat gelombang tinggi,” ujarnya.
Selain itu, pihaknya meminta nelayan agar dapat melengkapi jukung mereka dengan alat keselamatan laut, sehingga saat terjadi cuaca buruk nelayan dapat menggunakan peralatan tersebut.
“ Kita terus mengimbau agar nelayan slealu membawa lat keselamatan, seperti jaket pelampung atau perlengkapan lainnya yang dapat berguna saat berada di tengah laut,” pungkasnya. (*)