Batubrak Rekomendasikan Pencairan Dana Desa 9 Pekon

Ruspel Gultom.---

 

BATUBRAK  - Realisasi alokasi Dana Desa (DD) di Kabupaten Lampung terus dikebut. Meski sebelumnya di informasikan ada sembilan pekon di Kecamatan Batubrak belum menyampaikan usulan pencairan tahap kedua, namun di awal Oktober pemerintah kecamatan memastikan usulan tersebut telah sampai ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP).

 

Camat Batubrak Ruspel Gultom mengatakan, sesuai tahapan pencairan DD saat ini seharusnya sudah masuki tahap dua. Dan sebelumnya, sembilan pekon di kecamatan itu sempat mengalami keterlambatan dalam menyampaikan usulan, karena beberapa kendala teknis terkait progres pelaporan DD tahap I.

 

“Ya sebelumnya sembilan pekon sempat terlambat, tapi sekarang usulan sudah disampaikan ke DPMP. Artinya sudah on progress, tinggal proses verifikasi untuk diteruskan ke BKAD dan KPPN untuk clearing pencairan,” ujar mantan Kabid Pemerintah Pekon tersebut.

 

Ruspel mengungkapkan bahwa syarat pencairan DD tahap II minimal penyerapan atau realisasi DD tahap satu diatas 50 persen. Bahkan sesuai regulasi, pencapaian Output dari serapan DD telah mencapai 30 persen. ’’Setelah itu terpenuhi (laporan realisasi) itu maka pekon bisa mengajukan pencairan DD tahap kedua,” tegasnya.

 

Sejatinya, lanjut Ruspel, untuk realisasinya tergantung pekon masing-masing untuk memenuhi seluruh syarat pencairan DD tahap berikutnya. ’’Kalau pekon mau, penyaluran tahap dua cepat, ya harus memenuhi syarat. Semestinya bulan Juli sudah bisa ajukan pencairan tahap dua, tetapi ternyata masih banyak yang belum,” kata dia

 

Kendati usulan pencairan dana desa mengalami keterlembatan, Namun Ruspel memastikan kegiatan di seluruh pekon tetap berjalan lancar. Dan terkait serapan DD nantinya ia juga menjamin tidak ada keterlambatan mengingat batas waktu masih panjang, atau realisasi hingga akhir tahun mendatang.

 

“Persentase pencairan DD tahap II masih on progress, mudah-mudahan Oktober ini anggaran sudah masuk ke kas pekon. Sebagai percepatan, kami sudah sampaikan kepada seluruh peratin agar saat DD masuk rekening agar langsung direalisasikan baik untuk kegiatan fisik maupun non fisik,” imbuhnya. (edi/lusiana)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan